Liputan6.com, Jakarta - Tiga Paskibraka 2019 ganteng ini ditunjuk sebagai tim pengibar Sang Saka Merah Putih pada perayaan HUT ke-74 RI di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.
Paskibraka yang berasal dari Tim Merah ini terdiri dari Rayhan Alfaro Ferdinand Siregar (DKI Jakarta), Rangga Wirabrata Mahardika (Jawa Barat), dan Rafi Ahmad Falah (Banten).
Baca Juga
Pada upacara HUT ke-74 RI di pagi hari, Rayhan ditunjuk sebagai Pembentang, Rangga dipercaya untuk menggerek tali tiang bendera, dan Rafi adalah Paskibraka Komandan Kelompok 8.
Advertisement
Â
Paskibraka Rayhan Alfaro Pembentang Bendera Upacara HUT ke-74 RI
Rayhan Alfaro Ferdinand Siregar, Paskibraka Nasional 2019 yang masih duduk di bangku kelas XI SMA Al-Izhar Pondok Labu, Jakarta Selatan. Cowok dengan tinggi 181 cm sangat menggemari olahraga basket.
Alasan Faro, begitu dia akrab disapa, mau menjadi anggota pasukan pengibar bendera lantaran 'janji' yang diiming-imingi sang ayah.
"Papa bilang kalau aku jadi Paskibraka, aku boleh keluar malam," kata Rayhan kepada Diary Paskibraka Liputan6.com belum lama ini.
"Gue juga pengin bisa keluar malam. Apalagi saat itu gue lagi pacaran, jadi tawaran itu gue ambil," Faro menambahkan.
Faro adalah Paskibraka Nasional 2019 kelahiran Jakarta, 14 Desember 2002. Dan dia berasal dari keluarga yang juga pernah menjadi Paskibraka Nasional.
Baca juga:Â Terpilih Sebagai Paskibraka 2019 Tingkat Nasional, Alfaro Siap Tinggalkan Sekolah Selama Sebulan
Ibunya, Ayu Tifanny Chaerul Putri adalah Pembawa Baki Paskibraka Nasional 1991.
Â
Advertisement
Paskibraka Nasional 2019 Jawa Barat, Rangga, Penggerek Tali Tiang Bendera
Sementara Paskibraka 2019 dari Jawa Barat, Rangga Wirabrata Mahardika, mau menjadi seorang Pasukan Pengibar Bendera karena dia ingin menjadi seorang Polisi.
Cowok yang dekat dengan kakaknya ini bahkan lebih memilih sekolah yang ada asramanya agar bisa menjadi sosok yang lebih rajin.
"Soalnya, kalau mau jadi polisi harus rajin dan tepat waktu," kata Rangga.
Baca juga:Â Pelatih Nyaris Memulangkan Calon Paskibraka Nasional 2019 Asal Jawa Barat
Rangga adalah cucu mantan Kapolri Republik Indonesia. Anak dari KBP Irwan Anwar SIK, SH, MH ini lahir di Jakarta, 28 Juli 2003.
Â
Rafi Ahmad, Paskibraka Nasional 2019 dari Banten
Dan yang terakhir adalah Rafi Ahmad Falah, Paskibraka Nasional 2019 perwakilan Banten.
Sosok yang memiliki nama mirip dengan salah satu presenter kondang di Indonesia dipercaya untuk menjadi Lurah Desa Bahagia. Sebutan bagi tempat atau asrama Paskibraka 2019 di Cibubur, Jakarta Timur.
Rafi Ahmad dipercaya menjadi Komandan Kelompok 8. Setiap harinya, Rafi bersama Rayhan dan Rangga meluangkan waktu istirahat untuk latihan sendiri tanpa pelatih.
Baca juga:Â Rafi Ahmad Resmi Terpilih Jadi Lurah Asrama Paskibraka 2019
"Harus serius dan tekun, biar dipilih," katanya.
Akhirnya, tiga orang Paskibraka Nasional 2019 ini pun dipercaya mengemban tugas-tugas tersebut.
Advertisement