30.261 Spesimen Diperiksa, Bertambah 2.381 Positif COVID-19 per 29 Juli 2020

Sebanyak 30.261 spesimen diperiksa, bertambah 2.381 positif COVID-19 pada 29 Juli 2020.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 29 Jul 2020, 15:55 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2020, 15:55 WIB
Pemkot Tangerang Lakukan Swab Test Corona Covid-19
Petugas mengamati sampel swab spesimen saat swab test di halaman Laboratorium Kesehataan Daerah (LABKESDA) Kota Tangerang, Banten, Kamis (9/4/2020). Pemerintah Kota Tangerang melaksanakan swab test yang dilakukan untuk tenaga medis dan orang dalam pemantauan (ODP). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta Dari pemeriksaan 30.261 spesimen, ada penambahan konfirmasi positif COVID-19 sebanyak 2.381 orang. Jumlah total 1.447.583 yang sudah diperiksa.

Data ini dihimpun Satuan Tugas Penanganan COVID-19 hingga hari ini, 29 Juli 2020 pukul 12.00 WIB. Akumulasi total positif COVID-19 menjadi 104.432 orang.

Jika melihat penyebaranya, DKI Jakarta melaporkan penambahan konfirmasi positif COVID-19 terbanyak dengan 577 kasus dan 247 sembuh.

Provinsi lain yang masuk lima teratas jumlah konfirmasi positif, antara lain Jawa Timur melaporkan 359 kasus baru dan 538 sembuh.

Jawa Tengah melaporkan 313 kasus baru dan 277 sembuh. Sumatera Utara dengan 241 kasus baru dan 31 sembuh. Sulawesi Selatan 128 dengan kasus baru dan 40 sembuh.

Adapun jumlah laboratorium pemeriksa spesimen PCR ada 158 dan 138 laboratorium Tes Cepat Molekuler (TCM). Laboratorium yang dapat memeriksa spesimen, baik PCR dan TCM ada 24.

Untuk hasil negatif COVID-19 hari ini berjumlah 15.478 orang, sehingga akumulasi 736.595 orang. Hari ini juga dilaporkan kasus sembuh sebanyak 62.138 orang dan 4.975 meninggal akibat COVID-19.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya