Viral Sosok Reihana Kadinkes Lampung, Warganet Soroti Gaya Hijab Mirip Opera House Sydney dan Koleksi Tas Mahal Ratusan Juta

Warganet soroti koleksi tas mewah Reihana Kadinkes Lampung yang viral pada Minggu, 16 April 2023.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 17 Apr 2023, 06:53 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2023, 06:53 WIB
Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/partaisocmed)
Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/partaisocmed)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sosok Kepala Dinas Provinsi Lampung, Reihana Wijayanto, mendadak viral di media sosial Twitter sepanjang Minggu, 16 April 2023. Sayangnya, bukan karena prestasi atau suatu hal yang membanggakan.

Kadinkes Lampung ini jadi sorotan lantaran gaya hidup mewah yang dipamerkannya. Dari beberapa foto yang berhasil 'diselamatkan' dari akun Instagram pribadinya yang kini sudah di-private, Reihana diketahui kerap memakai berbagai merk tas branded yang harganya fantastis.

Foto-foto Reihana dengan koleksi tas mewah yang dimilikinya dibagikan akun Twitter @PartaiSocmed. Dari unggahan foto tampak Reihana menenteng tas Hermes Birkin warna merah.

"Kembali ke Lampung. Pejabat silih berganti, ada yang pensiun ada yang ketangkap KPK, tapi Reihana Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung tetap bertahan hampir 14 tahun tak tergantikan," kicau @PartaiSocmed sebagai keterangan foto.

"Mana harga second tas Hermes Birkin-nya saja hampir 200 juta, belum baju LV-nya," lanjut akun tersebut.

Harga Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung

 

Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/partaisocmed)
Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/partaisocmed)... Selengkapnya

Akun @PartaiSocmed juga mengunggah tangkapan layar terkait harga second tas Hermes Birkin 40 Togo Rouge Tomate milik Reihana yang mencapai 9.980 Euro atau setara Rp162 juta (kurs pagi hari ini, Senin, 17 April 2023)

Bukan warganet Indonesia namanya kalau tidak dapat menyamar sebagai 'FBI'. Akun @Wisanggeni__ merespons cuitan @PartaiSocmed sambil mengunggah koleksi tas mewah lainnya milik Reihana.

Kemudian ada akun @corgbutt yang menjabarkan merek serta harga dari tas mewah yang dipamerkan Reihana.

 

 

 

Warganet Bagikan Koleksi Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung

Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/Wisanggeni__ )
Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/Wisanggeni__ )... Selengkapnya

Akun @Wisanggeni__ menggunggah empat buah foto Reihana pamer tas mewah di berbagai kesempatan. Bahkan, di salah satu fotonya, Reihana terlihat seperti mengenakan baju dinas berwarna cokelat.

"Koleksi lain tasnya kali aja netizen ada yang tahu merk & harganya. Oiya, Alphard di belakang itu KW kok, aslinya Suzuki Carry," kicaunya.

Akun @corgbutt menjabarkan apa saja merek dan harga dari koleksi tas mewah Reihana yang diunggah akun @Wisanggeni__

  1. LV - Petite Malle Souple =  USD 3.200 setara Rp47juta
  2. Dior - Lady Dior = Rp41,37 juta 
  3. Dior - Mini Book Tote + strap = Rp19,17 juta
Ada Warganet yang Membahas Merk dan Harga Koleksi Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung
Ada Warganet yang Membahas Merk dan Harga Koleksi Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung... Selengkapnya
Ada Warganet yang Membahas Merk dan Harga Koleksi Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung
Ada Warganet yang Membahas Merk dan Harga Koleksi Tas Mewah Reihana Kadinkes Lampung... Selengkapnya

Gaya Berhijab Reihana Kadinkes Lampung Jadi Sorotan, Warganet: Kayak Sutet

Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/Wisanggeni__ )
Reihana Wijayanto Adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung yang Menjabat Belasan Tahun. Kadinkes Lampung Reihana pada Minggu, 16 April 2023, Mendadak Viral karena Diketahui Mengoleksi Tas Mewah (twitter.com/Wisanggeni__ )... Selengkapnya

Sementara di sisi lain, ada saja warganet yang gagal fokus sama gaya berhijab Reihana Kadinkes Lampung.

Ada yang bilang gaya kerudung Reihana mirip Grand Canyon di Arizona, bahkan ada yang juga menyebut mirip Opera House di Sydney, Australia.

Lalu ada juga yang menyebut Reihana Kadinkes Lampung sengaja berpenampilan seperti itu untuk melihat mana karyawan yang penjilat dan tidak.

"Lagi berimajinasi keadaan bawahannya beliau pas lagi dimintain pendapat tentang outfitnya. Bagus enggak saya pakai ini? Bawahannya yang suka menjilat dan si asal ibu senang menjawab 'Wah, ciamik, buk, anggun, dan berwibawa sekali dandanan ibu," tulis akun @anafre**

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya