Konsep Baru Bakerzin, Nikmati Dessert Sambil Ngobrol dengan Chef

Konsep modern rustiquen, perpaduan antara unsur Prancis serta vintage semakin menguatkan suasana makan terasa lebih nyaman dan berkelas.

oleh Kusmiyati diperbarui 05 Nov 2013, 14:00 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2013, 14:00 WIB
kuliner-lagi-131104c.jpg

Setiap restoran memiliki keunikan tersendiri untuk menarik para pengunjungnya. Salah satunya Bakerzin, yang kini memperkenalkan konsep barunya seiring dengan diperbaharuinya gerai yang berlokasi di Plaza Senayan, Jakarta Selatan.

Restoran yang selama ini dikenal dengan konsep dessert cafe casual diningnya kini menawarkan konsep dessert bar. Konsumen dapat langsung melihat pembuatan dessert dan kopi serta dapat berinteraksi langsung dengan barista dan chef pastry Bakerzin.

"Melalui dessert bar ini kita ingin lebih memberikan pengalaman menikmati dessert berbeda kepada para pengunjung. Selain itu, kita juga merenovasi desain interior yang terinspirasi dari kafe-kafe klasik di Prancis dengan furniture yang lebih modern dan dinamis," ujar Assistant General Manager Bakerzin Indonesia, Ellen Widodo pada acara reopening Bakerzin Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2013).

Suasana elegan terlihat dari desain interior yang dihadirkan, dengan mengusung konsep modern rustiquen. Perpaduan antara unsur Prancis serta vintage semakin menguatkan suasana makan terasa lebih nyaman dan berkelas.

"Di Bakerzin, kami senantiasa terus berinovasi guna memuaskan keinginan konsumen akan pilihan menu yang bervariasi, tetapi juga kenyamanan gerai baru ini," kata Presiden Direktur Boga Group selaku pemegang lisensi Bakerzin di Indonesia, Kusnadi Rahardja.

Gerai ini mampu menampung hingga 140 orang, dengan menu andalan dari 16 menu gourmet dessert yang akan diusung antara lain Red Velvet Lava, Rum Raisin Caramel Egg Pudding, Descontructed Foret Noir, dan Espuma. Menu-menu tersebut dibandrol dengan harga Rp. 55.000, yang unik menu di Bakerzin akan berubah setiap bulannya.

(Mia/Abd)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya