5 Jus Buah yang Ampuh Atasi Sakit Kepala, Alami dan Mudah Ditemukan

Jus buah yang disukai banyak orang bisa mengatasi sakit kepala.

oleh Husnul Abdi diperbarui 14 Jun 2019, 17:55 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2019, 17:55 WIB
Ilustrasi melon (iStock)
Ilustrasi melon (iStock)

Liputan6.com, Jakarta Sakit kepala bisa menyerang siapa saja, kapan saja dan di mana saja. Apalagi sakit kepala merupakan salah satu penyakit yang paling sering muncul pada seseorang. Bahkan tiap orang mungkin pernah merasakan sakit kepala.

Tentunya sangat menyebalkan saat sakit kepala menyerang, apalagi di saat yang tidak tepat. Biasanya untuk meredakannya bisa dilakukan dengan mengonsumsi obat-obatan. Namun, kamu juga bisa mengonsumsi bahan-bahan alami seperti jus buah.

Jus buah yang disukai banyak orang ternyata bisa mengatasi sakit kepala. Tentu saja kebanyakan orang akan memilih mengonsumsi sesuatu yang alami dan disukainya daripada mengonsumsi obat yang biasanya rasanya pahit dan memiliki berbagai efek samping.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (14/6/2019) jus buah yang dipercaya ampuh mengatasi sakit kepala.

Jus Buah Untuk Atasi Sakit Kepala

Ilustrasi Semangka
Ilustrasi semangka (dok. Pixabay.com/congerdesign/Putu Elmira)

Jus Pisang

Jus buah yang ampuh mengatasi sakit kepala yang pertama adalah pisang. Buah pisang tentunya sangat mudah ditemukan di sekitarmu. Sakit kepala biasanya disebabkan oleh kadar gula dalam tubuh yang terlalu tinggi ataupun terlalu rendah. Dengan mengonsumsi pisang secara utuh atau bisa juga dengan mengolahnya menjadi jus, maka kamu bisa mengatasi sakit kepala yang sedang menyerang. Hal ini disebabkan karena pisang memiliki kandungan kalium yang sangat bermanfaat dalam menyeimbangkan kadar gula di dalam tubuh, sehingga sakit kepala bisa diatasi dan tidak muncul lagi. Jus pisang tentunya disukai banyak orang dan merupakan bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar kamu. Jadi tidak ada salahnya mengonsumsi pisang secara teratur untuk menjaga kesehatan.

Jus Semangka

Jus buah yang kedua adalah semangka. Selain karena faktor kadar gula darah yang tidak seimbang di dalam tubuh, salah satu penyebab datangnya sakit kepala lainnya adalah karena tubuh kekurangan cairan atau dehidrasi. Dengan buah semangka yang memiliki kandungan cairan yang banyak, maka kamu bisa mengatasi dan mencegah terjadinya sakit kepala. Kamu bisa mengonsumsi semangka secara langsung maupun diolah menjadi jus semangka agar lebih menyegarkan.  

Jus Buah yang Ampuh Atasi Sakit Kepala

Jus Ceri
Jus buah Ceri. foto: satunusanews.com

Jus Alpukat

Alpukat merupakan salah satu buah yang sangat enak dijadikan olahan jus. Bahkan jus alpukat merupakan salah satu jus yang sangat disukai kebanyakan orang. Ternyata jus alpukat juga memiliki khasiat yang baik bagi kesehatan, salah satunya adalah dapat mengatasi sakit kepala. Hal ini disebabkan karena kandungan zat asam lemak tak jenuh yang bahkan dapat menurunkan hipertensi atau tekanan darah tinggi. Tekanan darah tinggi ini merupakan salah satu penyebab datangnya sakit kepala.

Jus Melon

Memiliki bentuk yang hampir sama, melon dan semangka ternyata memiliki khasiat yang hampir sama pula dalam hal mengatasi sakit kepala. Kadar air yang dikandung oleh buah melon tak kalah dari semangka dalam hal jumlah. Bahkan tidak hanya itu, buah melon juga dapat menstabilkan kadar gula dalam tubuh dengan kandungan kalium. Sakit kepala bisa teratasi dengan mengonsumsi jus melon karena dapat memenuhi asupan cairan dalam tubuh. 

Jus Ceri

Buah selanjutnya yang ampuh mengatasi sakit kepala adalah buah ceri. Buah berbentuk bulat kecil dan berwana merah ini memiliki rasa yang manis. Dengan kandungan senyawa melatonin dalam buah ceri, maka akan menghalangi masuknya enzim inflamasi yang merupakan pemicu terjadinya sakit kepala. Melatonin juga sering disebut sebagai hormone tidur yang berperan sebagai antioksidan. Mengonsumsi buah ceri dengan menjadikannya olahan jus akan sangat bermanfaat meringankan sakit kepala. Kamu juga bisa mengonsumsinya secara langsung sebanyak 20 buah ceri untuk menghindarkan diri dari sakit kepala.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya