Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan

Penampilan baru Gigi Hadid saat jalani pemotretan berhasil curi perhatian.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 19 Nov 2020, 13:15 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2020, 13:15 WIB
Pesona Gigi Hadid Bergaun Hitam di Milan
Model AS Gigi Hadid berpose menjelang peluncuran Kalender Pirelli 2019 di Pirelli HangarBicocca di Milan (5/12). Dalam Kalender Pirelli 2019 tersebut Gigi Hadid sebagai model sosial. (AFP Photo/Miguel Medina)

Liputan6.com, Jakarta Model ternama Gigi Hadid tengah berbahagia sejak kelahiran putri pertamanya bersama sang kekasih, Zayn Malik. Wanita 25 tahun ini memang diketahui melahirkan anak pertamanya pada 24 September 2020 lalu. Meski telah melahirkan sekitar 2 bulan, namun Gigi Hadid terlihat sudah mulai menjalani pemotretan.

Melalui akun Instagram pribadinya, kakak dari Bella Hadid ini telah mengunggah momen pemotretan pertamanya selepas melahirkan. Penampilan Gigi sendiri sukses membuat banyak netizen terpesona karena telah kembali langsing seperti sedia kala.

Rupanya, Gigi yang kini diketahui menghabiskan banyak waktu di pedesaan tengah menjalani diet sehat. Ia bahkan lebih banyak mengonsumsi sayur ataupun buah-buahan yang ditanam di perkebunan rumahnya. Tak hanya itu saja, akan tetapi Gigi Hadid juga lebih sering memasak makanan yang akan dikonsumsinya. Maka, tak mengherankan jika penampilan baru wnaita kelahiran Los Angeles, California ini kembali terlihat langsing.

Penasaran bagaimana penampilan baru Gigi Hadid setelah dua bulan melahirkan? Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @gigihadid, berikut ini beberapa potret terbaru Gigi Hadid yang telah kembali langsing seperti sedia kala, Kamis (19/11/2020).

1. Satu bulan setelah melahirkan, Gigi Hadid pun sempat pamer penampilan barunya yang sudah kembali terlihat langsing.

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)

2. Bahkan, wajahnya yang sebelumnya terlihat cukup berisi pun sudah tampak cukup tirus.

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)

3. Baru-baru ini Gigi Hadid diketahui melakukan pemotretan dnegan menggunakan busana dari desainer ternama Alexander Wang.

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)

4. Penampilan kekasih Zayn Malik ini pun terlihat begitu menawan menggunakan busana berwarna hitam.

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)

5. Bahkan, tak sedikit pula netizen yang merasa cukup takjub dengan perubahan penampilan Gigi setelah melahirkan.Gigi

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)

6. Berbagai pujian pun dilontarkan oleh netizen serta beberapa selebriti ternama atas penampilan Gigi Hadid yang terlihat langsing setelah melahirkan putri pertamanya.

Jalani Diet Sehat, Ini 6 Potret Terbaru Gigi Hadid Setelah Melahirkan
Gigi Hadid (Sumber: Instagram/gigihadid)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya