Liputan6.com, Jakarta PT LAI merupakan singkatan dari PT Lancar Abadi Indonesia. Perusahaan ini bergerak dibidang pemanfaatan limbah B3 khususnya pembuatan bata merah di Indonesia. Meskipun sebagian masyarakat sudah familiar dengan PT LAI, namun masih ada yang belum familiar terkait perusahaan ini.
Baca Juga
Advertisement
PT LAI merupakan perusahaan yang sudah ada sejak tahun 2016. Perusahaan ini mampu memproduksi batako 108.000 ton per tahun, batu bata merah 432.000 ton per tahun, dan beton sebanyak 129.600 ton per tahun. Bagi kamu yang ingin membangun rumah maupun bangunan lainnya, bisa mencari materialnya di perusahaan PT LAI.
Untuk lebih rinci, berikut ini Liputan6.com ulas mengenai profil PT LAI dan produk-produknya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (29/11/2022).
Profil Singkat Perusahaan PT LAI
PT LAI adalah singkatan dari PT. Lancar Abadi Indonesia. PT LAI berdiri sejak tahun 2016 hingga saat ini yang dipimpin oleh direktur Enggar Respitosari. PT Lancar Abadi Indonesia atau PT LAI berfokus pada bidang pemanfaatan limbah B3 khususnya pembuatan bata merah dan batako.
PT LAI sendiri berlokasi di Dusun Kemiri RT 02 RW 01 Dusun Kedungsari, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Bagi yang kamu yang ingin memesan batu bata merah dengan jumlah banyak untuk bangunan rumah bisa langsung datang ke perusahaan atau bisa menghubungi email plantptlai@gmail.com.
Perusahaan ini sangat membantu Anda apabila membutuhkan batu bata merah ataupun batako dalam jumlah besar. Kebanyakan pelanggan dari PT LAI berasal dari luar kota bahkan luar pulau Jawa.
Advertisement
Jenis-Jenis Produk yang Dihasilkan oleh PT LAI
Berikut ini terdapat jenis-jenis produk yang dihasilkan oleh PT LAI, antara lain:
1. Batako
Hasil dari produksi PT LAI yang pertama adalah batako. Batako yang diproduksi oleh PT LAI bisa sampai dengan kapasitas produksi 9.000 ton per bulan atau setara dengan 108.000 ton per tahun.
2. Bata Merah
Hasil dari produksi PT LAI yang berikutnya adalah batu bata merah. Produk batu bata merah yang diproduksi oleh PT LAI merupakan produk utama dan paling banyak dicari masyarakat, terutama yang sedang membuat bangunan. Batu bata merah yang diproduksi oleh PT LAI terbuat dari tanah liat atau keramik dengan kapasitas produksi sebanyak 36.000 ton per bulan atau setara dengan 432.000 ton per tahun.
3. Beton
Hasil dari produksi PT LAI yang berikutnya adalah beton atau readymix. Produk beton yang dihasilkan oleh PT LAI mampu diproduksi dengan kapasitas produksi sebanyak 10.800 ton per bulan atau setara dengan 129.600 ton per tahun.
Mesin-Mesin Canggih yang Digunakan untuk Produksi
Untuk menghasilkan produk-produk batu bata merah dan batako dengan baik, perusahaan PT LAI menggunakan mesin-mesin canggih untuk memproduksi secara masal. Hal ini lebih memudahkan pembuatan dan lebih efisien waktunya. Berikut ini beberapa mesin-mesin canggih yang digunakan, yakni:
1. Loader
Loader adalah alat untuk mengangkat dan mencampur RAW material atau bahan baku. Bahan baku atau Barang mentah adalah bahan yang dibeli dan digunakan dalam membuat produk akhir barang jadi yang akan dijual kepada konsumen.
2. Mesin Crusher
Mesin crusher adalah mesin yang digunakan untuk menghapus material bahan baku. Â
3. Mesin Filter
Mesin filter adalah mesin yang digunakan untuk penyaring material dari komposisi bahan baku.
4. Mesin Box Feeder
Mesin box feeder adalah mesin yang digunakan untuk menampung komposisi material atau bahan baku.
5. Mesin Double Shaft Mixer
Mesin double shaft mixer adalah mesin yang digunakan untuk pengaduk atau campuran komposisi material dari bahan baku.
6. Mesin Extruder
Mesin extruder adalah mesin yang digunakan untuk pemadat dan pencetak komposisi dari bahan baku.
Advertisement
Mesin-Mesin Canggih yang Digunakan untuk Produksi
7. Mesin Pemotong
Mesin pemotong adalah mesin yang digunakan untuk membuat potongan bata sesuai dengan ukuran yang telah menjadi standar dari perusahaan PT LAI.
8. Mesin Pres Cetak Manual
Mesin pres cetak manual adalah mesin yang digunakan untuk mencetak batu bata merah secara manual.
9. Mesin Cetak Bata Otomatis
Mesin cetak bata otomatis adalah mesin yang digunakan untuk mencetak batu bata merah secara otomatis dengan pres hydraulic. Mesin ini lebih memudahkan pengerjaan karena dapat digunakan dalam skala besar.
10. Mesin Tunnel Dryer
Mesin tunnel dryer adalah mesin yang digunakan untuk mengeringkan batu bata yang sudah dicetak.
11. Mesin Tunnel Kiln
Mesin tunnel kiln adalah mesin yang digunakan untuk mengoven atau membakar batu bata merah yang telah dicetak.
12. Mesin Scrubber
Mesin scrubber adalah mesin yang digunakan untuk pengendalian pencemaran udara yang digunakan dalam kegiatan Pemanfaatan Limbah B3.