6 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga, Jangan Anggap Sepele

Manfaat pendinginan setelah olahraga sangat penting untuk menghindari cedera otot.

oleh Husnul Abdi diperbarui 29 Mei 2023, 17:20 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2023, 17:20 WIB
Ilustrasi olahraga, stretching
Ilustrasi olahraga, stretching, peregangan. (Gambar oleh skeeze dari Pixabay)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Manfaat pendinginan setelah olahraga ternyata sangat penting untuk tubuh. Melakukan pendinginan setelah olahraga perlu kamu lakukan agar otot tidak cedera setelah berolahraga. Selain itu, pendinginan juga bisa meningkatkan rentang gerak otot, sehingga tidak mudah cedera.

Melakukan pendinginan juga terbukti dapat membantu mengatasi rasa nyeri yang biasanya muncul setelah 1 atau 2 hari berolahraga. Sama seperti pemanasan, melakukan gerakan pendinginan juga tidak boleh sembarangan, karena berpengaruh terhadap otot tubuh kamu.

Manfaat pendinginan setelah olahraga sangat penting untuk menghindari cedera otot. Kamu bisa menerapkan cara pendinginan yang tepat setiap berolahraga, di mana pendinginan jenis olahraga joging tentunya berbeda dengan latihan kekuatan.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (19/1/2021) tentang manfaat pendinginan setelah olahraga.

Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Ilustrasi olahraga, stretching
Ilustrasi olahraga, stretching, peregangan. (Gambar oleh Irina L dari Pixabay)... Selengkapnya

Mencegah Stres pada Tubuh

Manfaat pendinginan setelah olahraga yang pertama adalah mencegah stres pada tubuh. Gerakan dinamis yang dilakukan selama berolahraga membuat otot-otot di dalam tubuh lebih tegang.

Apabila kamu tidak melemaskan otot tubuh dengan pendinginan usai berolahraga, mungkin akan ada risiko mengalami cedera atau rasa nyeri yang parah. Dengan meregangkan tubuh sambil mengatur napas sebelum sesi olahraga benar-benar usai, otot yang tegang karena gerakan latihan dapat kembali relaks.

Kondisi otot tubuh yang sudah tidak menegang ini akan membuat pikiran lebih tenang, sehingga terhindar dari perasaan stres.

Mengembalikan Detak Jantung ke Kondisi Normal

Berolahraga membuat jantung terpompa lebih cepat, apalagi saat kamu melakukan jenis olahraga aerobik. Kalau kondisi jantung yang cepat tidak dikembalikan ke kondisi normal, mungkin bisa saja muncul rasa pusing atau kehilangan keseimbangan.

Oleh karena itu, manfaat pendinginan setelah olahraga ini sangat penting untuk diterapkan. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan manfaat sehat yang maksimal dari kegiatan olahraga yang dilakukan.

Mengatur Laju Pernapasan

Jantung yang terpompa saat berolahraga berbanding lurus dengan tarikan napas yang semakin dalam. Kondisi ini normal karena merupakan mekanisme tubuh untuk membakar kalori berlebih. Manfaat pendinginan setelah olahraga juga berpengaruh terhadap hal ini.

Kamu tidak bisa membiarkan laju pernapasan terus terengah-engah seperti saat sedang berolahraga. Untuk itu, diperlukan gerakan pendinginan setelah berolahraga agar laju napas kembali normal seperti sebelum olahraga dimulai.

Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga

Ilustrasi olahraga, stretching
Ilustrasi olahraga, stretching, peregangan. (Gambar oleh Taco Fleur dari Pixabay)... Selengkapnya

Mengurangi Risiko Kram Otot

Manfaat pendinginan setelah olahraga juga mengurangi risiko kram otot. Bagi orang-orang yang tidak melakukan pendinginan usai berolahraga, risiko untuk mengalami kram otot tergolong tinggi. Kram otot biasanya terjadi akibat salah melakukan gerakan saat olahraga.

Untungnya, risiko tersebut bisa diperkecil dengan melakukan pendinginan usai olahraga. Dengan gerakan pendinginan yang tepat, otot akan lebih relaks dan sirkulasi darah pun akan menjadi lebih optimal.

Mengurangi Tekanan pada Sendi Tubuh

Setelah berolahraga, biasanya kamu akan merasa kesulitan untuk sekadar menggerakkan anggota tubuh tertentu, salah satunya sendi. Untuk mengatasi hal ini, manfaat pendinginan setelah olahraga sangatlah penting. Ini dilakukan agar ketegangan pada tubuh termasuk sendi bisa mereda secara perlahan.

Dengan pendinginan, tekanan pada sendi akan sangat berkurang. Kamu akan memiliki kemampuan untuk kembali bebas mengatur pergerakan anggota tubuh termasuk persendian.

Pikiran Menjadi Lebih Relaks

Tidak hanya merelaksasi tubuh kamu, manfaat pendinginan setelah olahraga juga dapat membuat pikiran lebih relaks. Saat melakukan pendinginan, kamu akan meregangkan tubuh dan mengatur napas dengan baik.

Hal tersebut dapat membantu kamu mengatasi rasa sakit dan nyeri setelah berolahraga. Selain itu, akan ada peningkatan sirkulasi oksigen yang membantu memulihkan tubuh dan pikiran kamu agar menjadi lebih rileks. Pendinginan juga bisa membantu kamu untuk relaksasi dan menghilangkan stres.

 

Cara Pendinginan yang Tepat Setelah Olahraga

Melakukan pendinginan tentunya tidak boleh sembarangan. Menurut American Heart Association, berikut beberapa cara pendinginan yang tepat setelah olahraga:

- Berjalanlah selama lima menit, atau sampai detak jantung berada di bawah 120 beat per menit.

- Untuk gerakan peregangannya, tahan setiap gerakan selama 10-30 detik. Bila merasa butuh waktu lebih lama, bisa lakukan lagi perlahan. Usahakan untuk tidak melakukan gerakan dengan terlalu kuat atau menyakitkan.

- Hindari melakukan gerakan menghentak atau tiba-tiba. Hal ini bisa meningkatkan risiko terjadinya cedera otot.

- Tarik napas dalam-dalam selama pendinginan agar tubuh dan pikiran kembali relaks.

- Pastikan melakukan pendinginan selama 3-5 menit saja.

Menurut VeryWell Fit, bila kamu olahraga joging, lakukan jalan cepat selama 2-3 menit, lalu perlahan kurangi kecepatannya. Setelahnya, lakukan gerakan peregangan berdiri (standing stretches) untuk meningkatkan jangkauan gerak otot kaki yang telah dilatih. Lalu, akhiri dengan gerakan peregangan sambil duduk (seated stretches) untuk melatih fleksibilitas anggota tubuh dan membuatnya lebih relaks.

Sementara itu, jika kamu melakukan olahraga yang melibatkan latihan kekuatan, pendinginannya mungkin memerlukan peregangan tubuh total untuk meningkatkan jangkauan gerak pada sendi yang telah dilatih. Namun, hal ini harus dilakukan dengan hati-hati dan sebaiknya dibantu oleh pelatih.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya