10 Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri, Bisa Jadi Inspirasi

Intip gaya jilbab 'mleyot' ala Xaviera Putri, peserta Clash of Champions yang simpel, cute, dan tetap menawan, cocok untuk aktivitas sehari-hari!

oleh Fitriyani Puspa Samodra Diperbarui 01 Mar 2025, 16:00 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2025, 16:00 WIB
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Xaviera Putri, peserta Clash of Champions yang juga lulusan Korea Advanced Institute of Science & Technology (KAIST), sukses mencuri perhatian tak hanya karena kecerdasannya, tetapi juga gaya jilbabnya yang unik. Gaya jilbab 'mleyot' ala Xaviera, yang terlihat santai dan sederhana, ternyata memiliki pesona tersendiri. 

Dengan pashmina polos, ciput, serta cara pemakaian yang praktis tanpa banyak jarum pentul, Xaviera berhasil menghadirkan tampilan hijab yang effortless namun tetap manis. Gaya ini melekat padanya dan menjadi ciri khas yang dikenali banyak orang.

Berikut gaya jilbab mleyot ala Xaviera Putri yang Liputan6.com kumpulkan dari akun Instagram pribadinya, Sabtu (1/3/2024).

1. Jilbab Bergelombang Jadi Ciri Khas

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Gaya hijab Xaviera dikenal dengan tampilan yang tampak bergelombang atau ‘meleyot’, memberikan kesan kasual namun tetap rapi.

2. Pashmina Polos sebagai Pilihan Utama

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Xaviera lebih sering mengenakan pashmina polos dalam berbagai kesempatan, baik di kampus maupun saat mengikuti kompetisi akademik.

3. Padanan dengan Ciput Ninja Hitam

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Untuk melengkapi tampilannya, ia hampir selalu menggunakan ciput ninja hitam yang memberikan tampilan sederhana namun tetap stylish.

4. Praktis Tanpa Banyak Jarum Pentul

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Gaya hijabnya minim penggunaan jarum pentul, hanya menggunakan di bagian samping kepala dan atas, sementara bagian bawah cukup dililitkan saja.

5. Dominan Kenakan Warna Netral 

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Xaviera lebih sering tampil dengan warna-warna netral seperti krem, hitam, dan putih yang mudah dipadukan dengan berbagai outfit.

6. Cocok untuk Aktivitas Sehari-hari

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Model hijabnya yang simpel dan tidak terlalu ketat menjadikannya nyaman untuk aktivitas padat, termasuk saat kuliah dan mengikuti berbagai kegiatan akademik.

7. Tetap Manis Meski Terlihat Santai

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Walaupun memiliki kesan ‘meleyot’ atau tidak terlalu kaku, gaya hijabnya tetap terlihat manis dan cocok untuk tampilan formal maupun kasual.

8. Gaya Unik yang Jadi Identitas

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Sejak mendapat banyak sorotan di Clash of Champions, gaya hijab Xaviera menjadi ciri khas tersendiri yang membedakannya dari hijabers lainnya.

9. Tambahkan Topi untuk Gaya yang Makin Edgy

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Dalam beberapa kesempatan, ia terlihat mencoba menambahkan topi yang membuat penampilannya makin unik.

10. Jadi Inspirasi untuk Gaya Hijab Simpel

Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri
Gaya Jilbab Mleyot ala Xaviera Putri (Sumber: Instagram/xavieraaputri)... Selengkapnya

Gaya jilbab mleyot Xaviera bisa menjadi inspirasi bagi hijabers yang ingin tampil modis tanpa ribet, terutama bagi mereka yang aktif dan memiliki banyak kesibukan. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya