Liputan6.com, Jakarta - Pol-Tracking Institute merilis hasil Survei Pakar bertajuk 'Mengukur Kualitas Personal Para Kandidat Capres-Cawapres 2014' di JS Luwansa Hotel, Jakarta, Minggu (23/3/2014). Survei Pakar ini merupakan hasil penilaian juri penilai sebanyak 330 Guru Besar (Profesor) di 33 Provinsi terhadap kualitas personal Capres-Cawapres Potensial selama 3 Februari hingga 10 Maret 2014.
"Untuk skor total dari seluruh kandidat Capres-Cawapres Potensial Dari skor total penilaian setiap tokoh dari 7 (tujuh) aspek dimensi yang dinilai, hasilnya adalah setidaknya ada 25 kandidat yang mempunyai skor nilai kualitas dan kompetensi personal di atas nilai ketercukupan 6," ujar Direktur Eksekutif Pol-Tracking Institute Hanta Yuda.
Mereka adalah Jusuf Kalla (7,70), Joko Widodo (7,66), Mahfud MD (7,55), Wiranto (7,09), Prabowo Subianto (7,08), Dahlan Iskan (6,97), Tri Rismaharini (6,84), Surya Paloh (6,81), Yusril Ihza Mahendra (6,72), Aburizal Bakrie (6,70), Basuki Tjahaja Purnama (6,69), Anies Baswedan (6,61), Hatta Rajasa (6,56), Akbar Tanjung (6,39), Megawati Sukarnoputri (6,39), Hidayat Nurwahid (6,33), Gita Wirjawan (6,18), Marzuki Alie (6,18), Syahrul Yasin Limpo (6,16), Sutiyoso (6,15), Endriartono Sutarto (6,09), Isran Noor (6,07), Suryadharma Ali (6,06), Pramono Edhie Wibowo (6,04), Hary Tanoesoedibjo (6,00).
"Hasil yang didapat dalam Survei Pakar untuk skor total, merupakan penilaian setiap tokoh dari 7 aspek dimensi yang dinilai," jelasnya.
Ketujuh aspek dimensi itu adalah Integritas, Visi dan Gagasan, Leadership dan Keberanian Mengambil Keputusan, Kompetensi dan Kapabilitas, Pengalaman dan Prestasi Kepemimpinan, Kemampuan Memimpin Pemerintahan dan Negara, serta Kemampuan Memimpin Koalisi Partai Politik di Pemerintahan.
Riset ini merupakan assessment atau penilaian oleh para Guru Besar atau Profesor dari berbagai disiplin ilmu termasuk politik, sosial, ekonomi, psikologi, hukum, kesehatan, teknik, dan lain-lain. Pakar atau akademisi bergelar Profesor adalah standar minimal dalam riset ini sebagai juri penilai karena dianggap mempunyai kepakaran dan perspektif yang matang berdasarkan disiplin ilmunya.
Pol-Tracking: JK dan Jokowi Capres Paling Berkualitas
Survei Pakar ini merupakan hasil penilaian juri penilai sebanyak 330 Guru Besar (Profesor) di 33 Provinsi.
diperbarui 23 Mar 2014, 16:15 WIBDiterbitkan 23 Mar 2014, 16:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Lucky Hakim, Awali Karier sebagai Model Iklan TV Kini Jadi Calon Orang Nomor Satu di Indramayu
Naik Mesin Pemanen Modern, Presiden Prabowo Tinjau Progres Pertanian di Merauke
Menko Airlangga Kumpulkan Menteri Ekonomi Minggu-Minggu, Ini Bahasan Pentingnya
Polisi Kembali Tangkap 2 Tersangka Kasus Judi Online Komdigi, Total Sudah 16 Orang
Kaesang: Jokowi Bakal Hadiri Kampanye Pilkada 2024 di Bali Bareng PSI
Penjualan Matahari Sentuh Rp 9,48 Triliun hingga kuartal III 2024
Potongan Bahan Peledak Ditemukan Setelah Ledakan di Bandara Miyazaki Jepang
Alasan Mulut Dibungkam pada Yaumul Hisab Hari Kiamat, Tafsir Surah Yasin Ayat 65
Mayat Bayi Perempuan Ditemukan di TPS Rawajati Pancoran
Jelang Pilpres AS 2024, Massa Pro-Palestina Gelar Unjuk Rasa Desak Gencatan Senjata di Gaza
Israel Klaim Tangkap Agen Rahasia Senior Hizbullah di Lebanon
Cara Screenshot di HP, Laptop dan PC: Panduan Lengkap