Liputan6.com, Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menghijaukan kawasan Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat dalam kampanye rapat umum terbuka yang terakhir di Jakarta, Sabtu (5/4/2014). Namun, kampanye ini juga membuat kemacetan.
Pantauan Liputan6.com, sebagian bus yang membawa simpatisan partai berlambang Kabah tersebut parkir di sepanjang Jalan Proklamasi. Akibatnya, jejeran kendaraan itu meninggalkan ruang kosong yang hanya bisa dilewati satu kendaraan.
Tak hanya bus, sepeda motor yang diparkir di pingggir jalan juga menambah kemacetan. Ironisnya, kemacetan ini terjadi jauh sebelum Ketua Umum PPP Suryadharma Ali hadir di lokasi kampanye.
Seorang pengendara sepeda motor bernama Wisnu (29) yang melintasi Jalan Proklamasi menuju Menteng mengaku sedikit terganggu dengan menyempitnya jalan. Menurutnya, bus dan sepeda motor harus parkir dengan lebih tertib.
"Motor-motor parkir tidak sejajar. Justru miring dan makan jalan, jadinya ya macet. Apalagi itu bus Kopaja sama Metromini, parkir di tengah jalan, dempetan lagi 3. Ya macetlah. Kampanye ya silakan, asal jangan bikin orang keganggu saja," katanya sembari berjalan pelan.
Tak hanya Wisnu, Agus (40) yang kebetulan juga melintasi Jalan Proklamasi turut mengeluhkan hal yang sama. "Panitianya menurut saya yang kurang koordinasi di mana tempat parkir untuk motor, mobil sama bus. Kalau bisa dikondisikan pasti tidak macet," ujarnya sambil berlalu.
PPP Hijaukan Tugu Proklamasi, Kemacetan Tak Terhindarkan
Sebagian bus yang membawa simpatisan PPP parkir di sepanjang Jalan Proklamasi. Jalan yang tersisa hanya bisa dilewati satu kendaraan.
diperbarui 05 Apr 2014, 16:34 WIBDiterbitkan 05 Apr 2014, 16:34 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Alasan Andrew Andika Selingkuh Berkali-kali, Rindu akan Kebebasan dan Pernikahan yang Bermasalah
5 Pemain yang Nyaris Gabung Manchester United, Ada yang Batal Akibat Louis van Gaal
Momen Gempi Belajar Lagu Gala Bunga Matahari, Duet dengan Sal Priadi?
Batang Tabik, Destinasi Pemandian Alam Legendaris di Limapuluh Kota
Detik-Detik Mengerikan Anak Bunuh Ayah dan Nenek di Cilandak Jaksel
Bikin Dompet Tak Jebol! Ini 5 Negara dengan Biaya Hidup Terjangkau untuk Liburan Akhir Tahun
Surya Citra Media Raih Penghargaan Broadcaster of The Year di 29th Asian Television Awards
Gubernur Olly Dondokambey Apresiasi DPRD Sulut Atas Pembahasan Sejumlah Raperda Strategis
Gubernur Sulut Olly Dondokambey Serahkan Penghargaan Tenaga Kesehatan Teladan di Puncak Peringatan HKN 2024
Profil Haji Isam, Mantan Tukang Ojek yang Jadi Crazy Rich Kalsel
IMM Ajak Masyarakat dan Semua Pihak Kembali Bersatu Pasca Pilkada 2024
Relawan Pram-Doel Buat Posko Jaga Kotak Suara