Liputan6.com, Yogyakarta - Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan HB X dibidik Partai Demokrat menjadi calon presiden yang akan disandingkan dengan cawapres hasil konvensi. Namun, Sultan mengaku belum ada partai yang menemui dirinya hingga saat ini, sekalipun Partai Golkar tempatnya bernaung.
"Belum ada partai yang mau bertemu dengan saya kok. Ya nanti lihat saja. Belum ada," kata Sultan saat menghadiri acara pelantikan Persatuan Alumni GMNI di gedung Wanitatama Jogjakarta, Kamis (15/05/2014).
Sultan tidak mengetahui jika namanya menjadi tokoh yang pas bagi Demokrat untuk menyaingi capres dari PDIP maupun Partai Gerindra. Bahkan kabar tingginya prosentase menjadi capres juga belum dikantonginya. Termasuk tingkat ketertarikan dirinya dipilih masyarakat dalam capres.
"Ya nggak tahu kan yang survei dudu (bukan) aku. Koyo ngopo (seperti apa elektabiltasnya). Tapi belum pernah diajak bicara (oleh partai)," ujar Sultan.
Sultan yang saat ini tidak berpartai lagi juga mengaku tidak mengetahui bila dirinya digadang akan menjadi salah satu calon presiden pada pilpres tahun ini. "Aku belum tahu kok aku jujur lho ngomong," ujar Gubernur DIY ini.
Adanya wacana tentang dirinya dijagokan Partai Demokrat, Sultan akan melihat keseriusan dari partai tersebut. Ia juga mengajak untuk menanti apakah ada langkah pasti dari partai yang menjagokan dirinya dalam pilpres.
"Ya lihat saja nanti, saya diajak bicara atau nggak. Nanti kita saksikan bersama. Podo karo aku nyaksiken (Kita saksikan sama-sama)," pungkas Sultan.
Sultan Belum Ditemui Demokrat Bahas Capres
Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan HB X dibidik Partai Demokrat menjadi calon presiden yang akan disandingkan dengan cawapres hasil konvensi
diperbarui 15 Mei 2014, 16:44 WIBDiterbitkan 15 Mei 2014, 16:44 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Aroma Tubuh Mahalini Saat Hamil Disorot, Warganet Tebak-tebakan Merek Parfum
Harga Minyak Melonjak Usai AS Beri Sanksi Rusia
Pentingnya Monitoring Jaringan Andal untuk Kelancaran dan Keamanan Sektor Perbankan
Intip, 6 Rekomendasi Destinasi Wisata Gratis di Jakarta
Rupiah hingga Data Ekonomi AS Bebani IHSG pada 6-10 Januari 2025
Saudara Tiri Presiden Filipina Diizinkan Terbang ke Indonesia Usai Insiden Mabuk di Pesawat
VIDEO: Blau Sebagai Pengobatan Gondongan, Fakta atau Sekadar Mitos?
Top 3 Berita Bola: Alex Pastoor Terima Tawaran Timnas Indonesia usai Rehat, Singgung Uang Pensiun Sebagai Alasan
Cara Ikuti Meet & Greet Gratis di Vidio Penasaran 2025: Bertemu Naura Ayu dan Artis Ternama
HUT Indosiar ke 30, Wamen Giring Ganesha Kagumi Kemeriahan dan Kepedulian yang Dihadirkan
350 Caption Instagram Tentang Keluarga yang Menyentuh Hati
Rekonstruksi Kasus Penembakan Bos Rental di Tangerang, 36 Adegan Diperagakan