Liputan6.com, Jakarta - Jelang pengumuman rekapitulasi suara hasil Pilpres 2014 pada Selasa 22 Juli mendatang, muncul isu adanya gangguan kamtibmas. Mengatasi hal ini, TNI pun menyatakan siap mengamankan dan telah menurunkan ribuan personelnya.
"Sudah (diturunkan). Mereka yang akan terlibat pengamanan akan langsung diterjunkan di pos-pos, dan yang cadangan akan stand by," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI M Fuad Basya saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Sabtu (19/7/2014).
Saat ditanya sejak kapan TNI disiagakan, Fuad enggan mengungkapkannya. Dia hanya menegaskan TNI akan siap mengamankan jalannya rekapitulasi suara hasil Pilpres 2014 di Gedung KPU.
"30.000 Personel in charge, dan yang siaga 15.000 personel," ucap Fuad.
Puluhan ribu tentara itu, lanjut dia, akan ditempatkan di Gedung KPU dan sekitarnya. Selain itu, sejumlah daerah yang dinilai rawan pun akan disiagakan personel TNI.
"(Penanganan kerusuhan) Tergantung eskalasinya. Jika rendah, akan ditangani oleh polisi yang bersiaga. Jika eskalasinya meningkat, baru TNI," jelas dia.
"Jadi tergantung situasinya. Tapi kita sudah siapkan semua. Kekuatan dan posisi masing-masing personel itu," tegas Fuad. (Sss)
Kapuspen TNI: 30 Ribu Personel Amankan KPU Umumkan Hasil Pilpres
Puluhan ribu tentara itu akan ditempatkan di Gedung KPU dan sekitarnya.
Diperbarui 19 Jul 2014, 21:10 WIBDiterbitkan 19 Jul 2014, 21:10 WIB
Latihan tersebut bertujuan untuk menunjukkan kesiapsiagaan TNI dalam menghadapi segala kemungkinan bentuk ancaman dan gangguan pada hasil pilpres 2014, Jakarta, Jumat (18/7/14). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Foto Pilihan
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menteri Mu'ti: Banyak Konten Cari Sensasi untuk Sesuap Nasi
Diabetes Tipe 5: Ancaman Baru bagi Generasi Muda yang Perlu Diwaspadai
Cuaca Hari Ini Minggu 27 April 2025: Jabodetabek Diprakirakan Hujan Sedang Siang Nanti
Top 3 Islami: 5 Tips Memilih Gamis Terbaru bagi Wanita Bertubuh Gendut agar Tampak Modis, Pilihan Hijab Wajah Chubby agar Lebih Tirus
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Slank Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel