Liputan6.com, Jakarta - Jelang pengumuman rekapitulasi suara hasil Pilpres 2014 pada Selasa 22 Juli mendatang, muncul isu adanya gangguan kamtibmas. Mengatasi hal ini, TNI pun menyatakan siap mengamankan dan telah menurunkan ribuan personelnya.
"Sudah (diturunkan). Mereka yang akan terlibat pengamanan akan langsung diterjunkan di pos-pos, dan yang cadangan akan stand by," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI M Fuad Basya saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Sabtu (19/7/2014).
Saat ditanya sejak kapan TNI disiagakan, Fuad enggan mengungkapkannya. Dia hanya menegaskan TNI akan siap mengamankan jalannya rekapitulasi suara hasil Pilpres 2014 di Gedung KPU.
"30.000 Personel in charge, dan yang siaga 15.000 personel," ucap Fuad.
Puluhan ribu tentara itu, lanjut dia, akan ditempatkan di Gedung KPU dan sekitarnya. Selain itu, sejumlah daerah yang dinilai rawan pun akan disiagakan personel TNI.
"(Penanganan kerusuhan) Tergantung eskalasinya. Jika rendah, akan ditangani oleh polisi yang bersiaga. Jika eskalasinya meningkat, baru TNI," jelas dia.
"Jadi tergantung situasinya. Tapi kita sudah siapkan semua. Kekuatan dan posisi masing-masing personel itu," tegas Fuad. (Sss)
Kapuspen TNI: 30 Ribu Personel Amankan KPU Umumkan Hasil Pilpres
Puluhan ribu tentara itu akan ditempatkan di Gedung KPU dan sekitarnya.
diperbarui 19 Jul 2014, 21:10 WIBDiterbitkan 19 Jul 2014, 21:10 WIB
Latihan tersebut bertujuan untuk menunjukkan kesiapsiagaan TNI dalam menghadapi segala kemungkinan bentuk ancaman dan gangguan pada hasil pilpres 2014, Jakarta, Jumat (18/7/14). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pupuk Kaltim Andalkan SNI Demi Tingkatkan Daya Saing Global
Mendag Budi Lepas Ekspor Produk Furnitur Senilai USD70.000 ke AS dan Prancis
Portofolio Green Loan BNI Tumbuh Double Digit Sejak 2021
Anggota Kongres AS Sambut Baik Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu, Biden Marah-Marah
DP3AP2KB Kota Cilegon Kumpulkan Calon Pengantin Sebagai Upaya Cegah Stunting Sejak Dini
Pastikan Layanan Prima, Pertamina Patra Niaga Gencar Inspeksi ke SPBU
BTN Komitmen Terapkan ESG di Semua Lini Bisnis, Ini Buktinya
Pencegahan Sejak Dini, Ratusan Pelajar di Pekanbaru Nyatakan Lawan Peredaran Narkoba
Ini Pesan Mendag Budi saat Lepas Ekspor Adonan Roti ke Uni Emirat Arab
Top 3 Berita Hari Ini: Candaan Ridwan Kamil Soal Janda Saat Kampanye Tuai Kecaman, Susi Pudjiastuti Ikut Angkat Bicara
Bioethanol E10 Pertamina akan Diuji Lini Kendaraan Toyota
Hasil China Masters 2024: Pukul Pasangan Malaysia, Sabar/Reza ke Semifinal