Liputan6.com, Jakarta - Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) akan melantik Jokowi-JK pada 20 Oktober 2014 mendatang. Jokowi dan JK akan diambil sumpahnya sebagai Presiden dan wakil presiden.
Berdasarkan rundown acara yang diterima Liputan6.com, Kamis (16/10/2014), Jokowi-JK akan menghadiri sidang paripurna MPR pada Senin 20 Oktober 2014 pukul 10.00 WIB. Selanjutnya Jokowi akan diambil sumpahnya sebagai presiden pada pukul 10.20 WIB.
Setelah itu, pengucapan sumpah wakil presiden akan diucapkan oleh Jusuf Kalla. Pengucapan sumpah selesai, Jokowi akan memberikan pidato pertama sebagai presiden RI.
Berikut acara pelantikan Jokowi-JK pada Senin 20 Oktober 2014 yang dari Sekretariat MPR dan Istana Presiden:
10.00 WIB Jokowi-JK menghadiri sidang paripurna MPR
10.20 WIB Pengucapan Sumpah/Janji Presiden
10.25 WIB Pengucapan Sumpah/Janji Wakil Presiden
10.45 WIB Pidato Presiden Terpilih
11.00 WIB Pidato penutupan, Doa dan Penutupan Sidang Paripurna MPR
11.10 WIB Acara Selesai dilanjutkan dengan jamuan kenegaraan
12.00 WIB Jokowi-JK meninggalkan Gedung DPR/MPR menuju Semanggi
12.10 WIB Jokowi-JK tiba di Semanggi dan naik andong untuk diarak hingga Istana
12.40 WIB Tiba di Istana disambut Presiden SBY. Dilanjutkan dengan upacara penyambutan, tur singkat keliling Istana, lalu pelepasan SBY keluar Istana.
15.00 WIB Jokowi-JK ikut pesta rakyat di Monas
17.00 WIB Jokowi-JK kembali masuk ke Istana
19.00 WIB Jokowi-JK kembali ke Monas untuk melepas 7.000 lampion
22.00 WIB Acara selesai.
Ini Prosesi Pelantikan Jokowi-JK oleh MPR Senin
Jokowi dan JK akan diambil sumpahnya sebagai Presiden dan wakil presiden.
Diperbarui 17 Okt 2014, 05:26 WIBDiterbitkan 17 Okt 2014, 05:26 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Nasib 157 WNI Terancam Eksekusi Mati di Negeri Orang
Harun Al Rasyid Jadi Deputi Pengawasan BP Haji, Eks Penyidik KPK Sebut Komitmen Prabowo Cegah Korupsi
Pengamat: Pelamar PPSU Membludak Karena Kurangnya Lapangan Kerja
Bareskrim Tangguhkan Penahanan Kades Kohod Arsin Cs, Ini Alasannya
Selain Soeharto, Ada Gus Dur hingga Guru Tua Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional 2025
Prabowo Sikapi Bijak Usulan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
Kaisar KKSP Minta Pemerintah Berhitung Matang Dampak dari Hasil Negosiasi dengan AS Soal Tarif
Kaisar KKSP Soroti Negosiasi RI dengan AS Soal Tarif, Singgung Tak Sesuai Arah Strategi Transisi Energi
Jaksa Putar Rekaman Saeful Bahas Jaminan dari Hasto untuk Harun Masiku, Kuasa Hukum Duga Itu Pencatutan
Pemprov Jakarta Bakal Perluas Layanan Mikrotrans JakLingko hingga Daerah Penyangga