Evelyn Nada Anjani Belajar Baca Al-Quran

Evelyn Nada Anjani mulai belajar dari membaca Iqra.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 18 Apr 2020, 18:12 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2020, 06:45 WIB
FOTO: Evelyn Nada Anjani Ketika Kenakan Makeup Maksimal, Bikin Pangling
Tak hanya tampil tomboy, kenakan penutup kepala Evelyn nampak luwes dengan kain yang memiliki corak adat (Liputan6.com/IG/evelinnadaanjani)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Evelyn Nada Anjani dikenal sebagai seorang Disc Jockey (DJ). Meski bergelut di dunia malam, tak membuat Evelyn lupa pada akhirat.

Pelan tapi pasti, Evelyn Nada Anjani mulai belajar baca Al-Quran. Apalagi, selama pandemi Corona Covid-19, mantan istri Aming ini memiliki banyak waktu di rumah.

Evelyn Nada Anjani, mulai belajar iqro. Hal itu diungkapkannya di akun Instagramnya, baru-baru ini.

 

Serius

Evelyn Nada Anjani (Foto: Instagram/@evelinnadaanjani)
Evelyn Nada Anjani (Foto: Instagram/@evelinnadaanjani)... Selengkapnya

Dalam video yang diunggah, terlihat Evelyn Nada Anjani mengenakan hijab berwarna putih. Ia serius mendengarkan penjelasan sang guru.

 

Mumpung di Rumah

Evelyn Nada Anjani (Foto: Instagram/@evelinnadaanjani)
Evelyn Nada Anjani (Foto: Instagram/@evelinnadaanjani)sh... Selengkapnya

"Belajar iqro dulu biar bisa ngajimumpung di rumah ajah," tulisnya memberi penjelasan untuk video tersebut.

 

Tak Malu

Evelyn Nada Anjani ini tak bermaksud untuk pamer. Ia justru memberikan semangat pada yang lainnya untuk ikut belajar seperti dirinya.

"Yg penasaran proses belajar aku gimana, chek youtube di bio ya biar semakin banyak orang yg gak malu untuk belajar dari zero😁🤲," paparnya.

 

Dapat Dukungan

Diakui wanita keturunan Jepang ini, semangatnya terus membara karena mendapat dukungan dari Rachel Maryam.

"Makasih kak @rachelmaryams dan guru ku @salzaisyaah atas dukungan nya☺️🙏 dan semua dukung aku terus ya😇," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya