Gelandang Chelsea N'Golo Kante Bukti Nyata Puasa Ramadan Tak Kurangi Kekuatan Fisik

Saat berpuasa di bulan Ramadan, gelandang Chelsea N'Golo Kante masih kuat berlari 11,28 km saat melawan Real Madrid

oleh Defri Saefullah diperbarui 08 Mei 2021, 13:40 WIB
Diterbitkan 08 Mei 2021, 13:40 WIB
FOTO: Awas Pep, N'golo Kante Ada Dimana-mana
Staminanya yang luar biasa memungkinkan Kante membantu lini serang sekaligus pertahanan. Ia juga menjadi pengedar bola yang baik dengan presentase operan sukses mencapai angka 88 persen. (Foto: AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Liputan6.com, Jakarta Gelandang Chelsea, N'Golo Kante dipilih menjadi pemain terbaik pada duel leg 2 smeifinal Liga Champions menghadapi Real Madrid lalu. Pergerakannya yang dinamis dan ada di mana-mana membuat pemain Madrid kocar kacir.

Padahal, Kante melakukan itu sambil menjalankan ibadah puasa. Soalnya duel Chelsea melawan Real Madrid digelar beberapa saat sebelum buka puasa.

Seperti dilansir ESPN, N'Golo Kante sangat lincah di pertandingan melawan Real Madrid. Dia mampu berlari sejauh 11,38 kilometer.

"N'Golo Kante mampu melahap 11,38 km saat melawan Real Madrid dan dinobatkan jadi pemain terbaik saat dia puasa Ramadan. Tak aneh Tuchel (pelatih) menyebut dia anugerah," tulis ESPN.

Karena N'Golo Kante permainan Chelsea begitu dinamis. Pergerakan bola begitu cepat sehingga membuat pemain Real Madrid tercecer.

 

Video Pilihan

Pujian Lain

FOTO: Awas Pep, N'golo Kante Ada Dimana-mana
Bukan cuma urusan bertahan, nyatanya N'Golo Kante juga berbahaya dalam menyerang. Kante melakukan satu tembakan mengarah ke gawang yang dapat diblok Valverde dalam situasi serangan balik. (Foto: AFP/Glyn Kirk)

 

Pujian juga diberikan situs sportbible. Menurut situs olahraga itu, Kante membuat lini tengah Madrid yang dikomandani Toni Kroos dan Luka Modric seperti ompong.

“Orang Prancis bertubuh mungil, yang sedang berpuasa, menampilkan salah satu penampilan terbaiknya dalam balutan seragam Chelsea. Benar-benar mendominasi lapangan," tulis Sportbible.

Menurut catatan Sqawka, Kante memenangkan 100 persen duel udara, membuat 45 sentuhan, lima intercept, empat kali menang duel, menciptakan tiga peluang, dua kali merebut bola, satu tendangan ke gawang, satu take-on dan satu blok.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya