Isra Mi'raj: Ujian Keimanan dan Perbandingan Teknologi Remeh Manusia

Isra miraj adalah ujian keimanan yang sifatnya mustahil dan tidak akan mampu diverifikasi secara empirik meskipun manusia telah menguasai teknologi antariksa secanggih sekarang

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Feb 2023, 22:30 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2023, 22:30 WIB
[Bintang] Isra Miraj
Ilustrasi Isra Miraj. (via. islamicity.org)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu ujian besar keimanan kaum muslimin adalah peristiwa Isra miraj. Dari sekian umat Islam yang paling teguh keimanannya terhadap peristiwa ini adalah Abu Bakar Radhiallahu ‘anhu sehingga mendapatkan gelar As-Siddiq.

Isra’ sendiri adalah diperjalankannya Nabi agung Muhammad Saw sejauh 1239 km dari Makkah ke Masjidil Aqsha dalam semalam. Sedangkan Mikraj adalah perjalanan Nabi Saw melewati langit ketujuh dan Sidratul Muntaha untuk menghadap Allah Swt.

14 abad pasca-kejadian itu, nyatanya masih banyak manusia yang mempertanyakan kebenaran ajaran Islam lewat peristiwa Isra miraj. Mereka umumnya meminta bukti logis berdasar pada nalar empiris.

Menurut Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Saad Ibrahim, Isra miraj adalah ujian keimanan yang sifatnya mustahil dan tidak akan mampu diverifikasi secara empirik meskipun manusia telah menguasai teknologi antariksa secanggih sekarang.

Pada masa kini, peristiwa Isra mungkin untuk dipahami lewat adanya teknologi canggih pesawat terbang, tapi peristiwa Mikraj kata Saad mustahil untuk bisa diverifikasi sains sampai kapanpun.

“Apalagi sampai ke langit ke tujuh. Karena lebih luas dari as samawat wal ardh (langit dan bumi). Kalau as sama’ (langit) saja, our universe ini 10 persennya saja yang tinggal ada 300 milyar galaxy, yang 90 persen kolaps masuk black hole (lubang hitam),” jelas Saad, dikutip dari muhammadiyah.or.id, Minggu (19/2/2023)

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Ini:


Teknologi Manusia Remeh

Dalam Pengajian Bulanan PP Muhammadiyah, Jumat (17/2) itu Saad menuturkan jika dibandingkan dengan peristiwa Miraj itu, teknologi canggih saat ini yang dikuasai umat manusia masih bersifat remeh. Karena sejatinya peristiwa Isra dan Mikraj dalam semalam adalah penegasan keunggulan Allah Swt.

“Ini manusia kalau kita hubungkan dari Makkah ke Yerusalem, melampaui galaxy, manusia itu masih bersifat kampungan. Belum (sampai pada) penerbangan antar bintang karena bintang yang paling dekat (dengan bumi) jaraknya 4 tahun cahaya. Kecepatan cahaya sendiri per detik adalah 300 ribu kilometer,” tegasnya.

Oleh sebab itu, peristiwa Isramikraj yang nampak mustahil dari rasio empiris manusia itu kata Saad sebetulnya menegaskan kekuasaan Khaliq, Allah Swt atas semua makhluk-Nya. Apalagi nanti pada hari kiamat, akan ada lebih banyak hal lagi yang lebih tidak sesuai dengan penalaran empiris.

“Tidak mungkin Muhammad itu berdusta, karena ini (Isramikraj) ada konteks hubungan dengan Allah. Lebih spesifik lagi tanzihul min qaumil kafiri ‘anil-syarikah. Membersihkan (keagungan) Allah dari ucapan orang-orang kafir bahwa ada yang sebanding dengan-Nya,” tegas Saad.

Tim Rembulan

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya