Bidang Humas Polda Kaltara Bagikan Takjil untuk Masyarakat Nunukan

Bagi-bagi takjil juga dilakuka oleh Bidang Humas Polda Kaltara ke masyarakat umum di kawasan Tugu Cinta Damai, Tanjung Selor, Kabupaten Nunukan.

oleh Abdul Jalil diperbarui 07 Apr 2023, 03:20 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2023, 03:20 WIB
Kabid Humas Polda Kaltara
Kabid Humas Polda Kaltara Kombes Pol Budi Rachmad memberikan langsung takjil kepada masyarakat yang melintas di Tugu Cinta Damai, Rabu (7/4/2023).

Liputan6.com, Nunukan - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Utara Kombes Pol Budi Rachmad bersama personel secara langsung turun kejalan untuk membagikan takjil berbuka puasa kepada masyarakat. Adapun sasaran pembagian Takjil Berbuka Puasa menyasar kepada masyarakat yang melintasi Tugu Cinta Damai yang berada tepat di persimpangan Jalan Katamso dan Jalan Sengkawit.

Kawasan Tugu Cinta Damai adalah salah satu pusat keramaian lalu lintas di Kecamatan Tanjung Selor, Kabupaten Nunukan. Kegiatan membagikan takjil berbuka puasa ini rutin dilaksanakan disetiap bulan Ramadan.

“Menebar kebaikan di Bulan Ramadhan merupakan amalan baik yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW,” kata Budi Rachmad, Rabu (6/4/2023).

Selain itu, dalam berbagi takjil berbuka puasa, hal ini mampu meningkatkan hubungan silahturahmi dan  sinergitas yang baik antara Kepolisian dan Masyarakat.

Tidak hanya membagikan puluhan takjil berbuka puasa kepada masyarakat, personel Bidhumas Polda Kaltara juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mentaati lalu lintas dijalan.

Himbauan ini bertujuan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu juga terus mengingatkan pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, minimal dilingkungannya masing - masing.

“Semoga dengan dilaksanakannya berbagi takjil berbuka puasa ini, mampu meningkatkan sinergitas antara Polda Kaltara dan masyarakat, juga mampu melahirkan nilai-nilai kemanusiaan dalam bermasyarakat khususnya diwilayah hukum Polda Kaltara,” ujarnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya