Liputan6.com, Jakarta Pernahkah Anda seringkali terbangun pada malam hari atau tidak bisa tidur dengan pulas sepanjang malam? Insomnia merupakan permasalahan masyarakat urban saat ini yang seringkali merepotkan. Mungkin telah banyak nasihat untuk menyelesaikan masalah ini, mulai dari menjauhkan ponsel sebelum Anda tidur atau tidak makan terlalu mendekati jam tidur.Â
Namun, di samping itu, ada pula hal-hal yang tak terduga yang mungkin menyebabkan Anda sulit tidur. Apa saja hal itu? Berikut seperti dikutip dari Metro.co.uk, Selasa (22/12/2015).Â
Baca Juga
Baca Juga
1. Tidur tidak teratur
Jika Anda kerap kali kurang tidur, mungkin akhir pekan adalah sarana Anda untuk membalas dendam tidur. Namun, itu justru membuat Anda tidur tidak teratur, sehari-hari kurang tidur tetapi ada hari Anda terlalu banyak tidur. Maka lebih baik, Anda tidur teratur setiap harinya pada jam yang sama.Â
Advertisement
Sulit tidur
2. Kamar berantakan
Anda mungkin mengatakan, kamar berantakan lebih nyaman untuk ditiduri daripada kamar yang super rapi. Namun kenyataannya terbalik, kamar yang berantakan justru akan mempersulit Anda untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik.Â
3. Anda sedang haid
Tak hanya membuat moody, siklus menstruasi juga ternyata berperan membuat Anda insomnia. Perubahan kadar estrogen dalam tubuh menjadi penyebabnya.Â
4. Olahraga
Olahraga terlalu mendekati jam tidur akan berdampak pada kesulitan tidur pada malam hari. Karenanya, supaya kualitas tidur Anda tidak terganggu jangan berolahraga berat pada malam hari menjelang Anda tidur.Â
5. Minum minuman beralkohol
Minum minuman beralkohol mungkin akan memudahkan Anda untuk tertidur, tetapi siapa sangka kualitas tidur Anda justru memburuk karena hal ini. Tingkat kesadaran yang tidak terjaga dengan baik, mengakibatkan Anda terbangun dengan kepala yang terasa berat.
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6
Advertisement