Film Avatar Akan Segera Hadir di Dunia Nyata

Pihak Walt Disney secara resmi mengumumkan bahwa Pandora - The World of Avatar akan segera hadir di Walt Disney World's Animal Kingdom.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Des 2016, 12:24 WIB
Diterbitkan 01 Des 2016, 12:24 WIB
Film Avatar Akan Segera Hadir di Dunia Nyata
Sumber foto: Walt Disney World... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pihak Walt Disney secara resmi mengumumkan bahwa Pandora - The World of Avatar akan segera hadir di Walt Disney World's Animal Kingdom pada musim panas mendatang. Terinspirasi dari film dengan pendapatan tertinggi sepanjang masa, Avatar, pihak Walt Disney mengumumkan bahwa mereka akan merealisasikan tempat yang menjadi latar dari film Avatar dan membuat dua wahana baru kepada publik untuk pertama kalinya tahun depan.

Dilansir dari Travel and Leisure, pada Kamis (1/11/2016), Bob Chapek, Ketua Walt Disney Parks and Resorts, membagikan foto-foto dan hasil rendering dari wahana baru yang akan ada di Animal Kingdom. Bertempat di D23 Destination D at Walt Disney World Resort, Chapek juga mengumumkan tentang gerai makanan dan barang apa saja yang nantinya akan ada di sana.

Sumber foto: Walt Disney World
Pandora akan memilki dua tempat gerai, Satu'li Canteen, restoran yang terdapat artefak Na’vi dan makanan yang terdapat cerita di dalamnya. Tak hanya itu, tersedia juga bar yang disebut Pongu Pongu dan menjual berbagai merchandise yang akan mendukung para pengunjung untuk dapat mengekplorasi wahana yang ada di sana.

Chapek juga membeberkan bagaimana tampilan dari wahana yang mengambil tema dari film terlaris sepanjang masa, Avatar. Para pengunjung akan benar-benar merasa berada di tempat film itu dibuat, dengan teknologi yang ada saat ini rasanya tidak sulit untuk merealisasikan itu semua ke dalam dunia nyata.

(Achmad Rully P)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya