Hotel di Bali Ini Sediakan Kamar 'Massal' untuk Traveler

Yan’s House Hotel Bali yang resmi beroperasi dengan mempersembahkan kamar yang begitu banyak bagi traveler yang datang ke Bali.

oleh Dewi Divianta diperbarui 18 Jun 2017, 18:30 WIB
Diterbitkan 18 Jun 2017, 18:30 WIB
Yan's House Hotel
Yan’s House Hotel Bali yang resmi beroperasi dengan mempersembahkan kamar yang begitu banyak bagi traveler yang datang ke Bali. Foto: Dewi Divianta/ Liputan6.com.

Liputan6.com, Bali Berlibur ke Bali masih menjadi keinginan sebagian besar masyarakat. Ya, keindahan alam Pulau Dewata memancarkan pesona yang menarik hasrat kita untuk mengunjunginya. Sebagai destinasi wisata dunia, sudah tentu fasilitas akomodasi tumbuh dengan beragam fasilitas yang ditawarkan. Salah satunya adalah Yan’s House Hotel Bali yang resmi beroperasi dengan mempersembahkan 78 kamar bertema unik, yang menghadirkan keindahan lanskap eksterior bergaya "victorian pop" di jantung kawasan Kuta.

Tak hanya itu, hotel ini juga menyediakan kamar khusus untuk traveler dengan harga terjangkau. Berawal dari bungalow penginapan mungil dengan 4 kamar sederhana yang dibangun tahun 1970-an, hotel ini kini tampil dalam keanggunan baru, yaitu keunikan konsep kamar dalam 11 tema. Berlokasi di Jalan Kartika Tuban, Yan's House Hotel hanya berjarak tiga kilometer dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Yan's House Hotel sendiri terbagi dalam tipe deluxe, premier, quadruple, family room dan grand victorian, dan 11 tema yang dihadirkan antara lain chill out, the sweet breeze, homey wonderland, the victorian, homeland, bachelor’s pad, vintage groove, ecletic living, laid back, serenity dan the love nest.

Layaknya Pulau Bali yang tidak pernah berhenti untuk memanjakan dan memberikan beragam keseruan baru, Yan’s House Hotel juga memberikan kesempatan para tamunya untuk memilih kamar yang sesuai dengan karakter mereka. Ada kamar dengan suasana ruangan yang modern sekaligus maskulin, santai, vintage, romantis, atau victorian yang anggun lengkap dengan gueridon service (layanan menyajikan hidangan di kamar) atau bahkan kamar buat traveler rombongan dengan empat bunk bed untuk empat pelancong sekaligus dalam satu bilik besar.

I Kadek Agus Sudira, CEO dan Penggagas Yan’s House Hotel Bali kepada Liputan6.com, Jumat (16/6/2017) menjelaskan, hotel dengan pelayanan ramah ini merupakan wujud kerja keras jajarannya untuk mempersembahkan konsep hotel yang memberikan kehangatan pelayanan.

"Kami ingin menghadirkan keramahan pelayanan sebagaimana hal itu memang menjadi ciri khas Bali di mata internasional," ujar Kadek di Kuta, Rabu (14/6/2017).

Yan’s House Hotel melengkapi fasilitas-fasilitas standar untuk memastikan menghadirkan pengalaman menginap yang terbaik untuk para tamunya, seperti layanan antar-jemput ke bandara, kolam renang, meeting room, tour service, mobile internet modem, baby sitter, hingga breakfast room. Yang tidak kalah istimewa di Yan’s House Hotel adalah Code Grafiti Restaurant. Senada dengan spirit hotel untuk senantiasa memberikan keunikan dan kehangatan, para chef di code grafiti siap menyajikan kreasi hidangan khas dan istimewa untuk para pelanggan dengan kenikmatan dan kehangatan suasana yang tidak akan ditemukan di tempat lain. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya