Temui Menkeu, Dian Sastro Naksir Sneakers yang Dikenakan Sri Mulyani

Dian Sastro mengunjungi Menkeu Sri Mulyani untuk berdiskusi tentang pengembangan diri dan berdiskusi tentang keluarga.

oleh Putu Elmira diperbarui 28 Feb 2019, 15:30 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2019, 15:30 WIB
Dian Sastro dan Sri Mulyani
Penampilan Dian Sastro dan Sri Mulyani (dok.instagram@therealdiansastr/https://www.instagram.com/p/BuYJYm5HCoK/Adinda Kurnia)

Liputan6.com, Jakarta - Dian Sastrowardoyo baru-baru ini menemui Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Dalam sesi pertemuan yang disebut Dian sebagai sesi coaching, mereka berdiskusi mengenai pengembangan karir dan ketertarikan aktris untuk pengembangan akademik pada Rabu, 27 Februari 2019. 

"Pada akhirnya kita berdiskusi bagaimana kita sebagai perempuan menjalani pengalaman hidup, berkeluarga dan perjalanan karir. Saya senang berbagi pengalaman dengan Dian," tulis Menkeu lewat akun Instagramnya, @smindrawati, Kamis (28/2/2019).

Tak dijelaskan dalam rangka apa keduanya bertemu dan berdiskusi. Namun, Sri Mulyani mengaku bangga atas kiprah Dian yang menjadi ibu dua anak, berkeluarga, dan berkarir.

"Saya yakin di Indonesia, banyak perempuan hebat seperti Dian yang terus menginspirasi perempuan lainnya untuk terus maju dan peduli dengan bangsa Indonesia dengan pikiran dan tindakan positif dan prestasi hebat," tulisnya lagi.

Sementara itu, melalui akun Instagramnya, @therealdiansastr, Dian berbagi foto bersama Sri Mulyani pada Selasa, 27 Februari 2019. Dalam foto tersebut pemain film Ada Apa Dengan Cinta? tampil mengenakan busana nuasa monokrom.

Baju berwarna putih sebagai atasan, dilengkapi celana kasual berwarna hitam. Dian Sastro nampak riang berpose bersama Sri Mulyani.

 

Saksikan video pilihan di bawah:

Sneaker Curi Perhatian

Dian Sastro dan Menkeu Sri Mulyani
Dian Sastro mengunjungi Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dengan penampilan kasual. (dok. Instagram @smindrawati/Dinny Mutiah)

Akris yang berusia 36 tahun itu melengkapi penampilan dengan gelang yang digunakan di tangan kiri. Tampil kasual tanpa menggunakan tas ataupun hiasan kepala, Dian hanya menggerai rambutnya memenuhi bahu.

Tak kalah menarik dengan Dian Sastro, perempuan di sampingnya tampil kasual pula mengenakan blazer tenun dengan campuran warna marun, hitam, dan putih. Terlihat beberapa motif yang menghiasi blazernya. Sri Mulyani juga memadukan penampilannya dengan mengenakan celana bahan bewarna hitam.

Tidak hanya penampilan busana yang dikenakan Menteri Keungan Negara itu, ternyata sepatu yang dikenakan juga menjadi sorotan warganet. Berbeda dengan Dian yang memilih flat shoes berhak, Sri Mulyani tampil lebih fresh mengenakan sepatu sneakers.

Dalam caption Dian Sastro pun menulis caption, "Ps: btw lovin those sneakers bu👍."

Banyak warganet yang memuji penampilan keduanya lewat komentar, "Dua wanita terkeren di Indonesia😍👍👍♥,” tulis akun @titakrisnandi.

"Dua Wanita inspirasi anak muda Indonesia..thanks !!" tulis akun @scahyo97.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya