Liputan6.com, Jakarta - Ridwan Kamil kembali mengunggah foto seseorang yang menggunakan nama sama dengan dirinya. Kali ini dilakukan oleh pengusaha kecil, tukang bakso.
Dari foto yang diunggahnya, seorang lelaki sedang mendorong gerobak bakso. Di depan dan samping gerobak, tertulis 'Baso Kang Emil'.
Advertisement
Baca Juga
"Banyak para pengusaha kecil yang menggunakan nama Ridwan Kamil/Kang Emil sebagai watermark usaha mereka. Mudah2an dengan demikian dapat membuka pintu rezeki seluas-luasnya ya. Amiiin. SALAM UNTUK KELUARGA DI RUMAH AKANG BASO. SEHAT2...," tulis Ridwan Kamil sebagai keterangan foto, 24 Juli 2020.
Lelaki yang akrab disapa Kang Emil itu menjelaskan bahwa lelaki yang menjual bakso tusuk sapi itu merupakan warga Tasik. Ia berharap banyak orang membeli dagangannya.
Warganet ramai mengomentari unggahan Ridwan Kamil tersebut. Seorang warganet berhaap ada klepon dengan nama Gubernur Jawa Barat ini.
"Nungguin klepon dengan merk kang emil," kata seorang warganet. "Aku juga mau buka usaha catering ,namanya emil catering 😆," imbuh warganet yang lain.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Doakan Lancar
Dalam unggahan sebelumnya, Ridwan Kamil mengungkapkan tak masalah banyak orang yang menggunakan nama dirinya untuk usaha. Ia menyebut seperti pangkas rambut, toko helm.
"Banyak warga ternyata mengais rezeki dengan menggunakan profil saya. Dari pangkas rambut, rompi tactical, toko helm, air minum isi ulang sampai spanduk di pecel lele," tulis Kang Emil.
Bagi Emil, selama halal dan bukan usaha yang melanggar syariat, tidak masalah. Ia mendoakan lancar usaha dan aliran rezeki mereka.
Advertisement