Liputan6.com, Jakarta -Â Bagi Anda yang tinggal di kota-kota besar, tentu bukan hal yang mudah untuk mendapatkan udara bersih di tengah hiruk pikuk kendaraan dan pabrik-pabrik yang berdiri. Apalagi di masa pandemi covid-19, di mana virus berbahaya tersebut bisa berada di mana saja dan bukan hal mustahil untuk mengenai Anda dan keluarga Anda.
Demi mendapatkan udara yang bersih dan bebas dari berbagai macam virus, maka penting bagi Anda untuk meletakkan air purifier di rumah. Air purifier ini memiliki banyak manfaat, seperti meminimalkan bau dan asap rokok di ruangan, serta mampu untuk membunuh virus atau bakteri yang menyebar di udara.
Advertisement
Saat ini bukan hal sulit bagi Anda untuk bisa menemukan air purifier dengan berbagai macam merek. Bahkan Anda bisa membelinya secara online yang lebih mudah dan praktis dengan harga yang sangat bervariasi.
Advertisement
Baca Juga
Bagi Anda yang hendak membeli air purifier, maka ada beberapa rekomendasi merek terbaik yang bisa Anda pilih. Berikut adalah rekomendasinya untuk Anda:
1. Notale
Notale menjadi salah satu merek air purifier yang telah dilengkapi dengan fitur untuk bisa mengatasi masalah virus serta juga dilengkapi dengan UV Sterilizer.
Dengan begitu, alat ini pun mampu untuk membunuh kuman secara langsung dengan cara menghisapnya ke dalam air purifier. Air purifier merek Notale ini dikendalikan dengan menggunakan Smart Life Application yang tersedia di android maupun iOS Anda serta juga tersedia dengan fitur WiFi.
Sehingga, Anda pun tidak harus repot-repot mendekati alatnya secara langsung untuk mengoperasikannya, tetapi bisa melakukan semua akses melalui genggaman tangan Anda. Selain itu, alat ini juga memiliki fitur lain yang tidak kalah istimewa berupa fitur child lock dan night mode.
2. Sharp
Sharp air purifier telah dipercaya oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sebagai air purifier yang bisa diandalkan. Anda bisa melihat bahwa produk ini telah dilengkapi dengan teknologi modern yang canggih. Misalnya dengan keberadaan Plasmacluster yang mampu untuk melakukan penyaringan udara dengan maksimal.
Sehingga, virus, bakteri, sampai mikroba yang bertebaran di udara, termasuk virus corona bisa langsung tersaring secara baik. Dengan begitu, Anda pun bisa mendapatkan udara yang bersih dan baik untuk kesehatan. Produk ini juga bisa bekerja di ruangan dengan luas 21 m2 serta mampu menghasilkan ion positif dan negatif layaknya berada di alam.
3. Samsung
Inilah salah satu produk yang dihasilkan oleh perusahaan Korea Selatan berupa air purifier merek Samsung. Alat ini telah dibekali dengan teknologi yang kekinian, seperti teknologi anti bising yang membuat alat ini bisa bekerja tanpa harus mengeluarkan suara. Sehingga istirahat Anda pun tidak akan terganggu oleh air purifier yang berisik.
Alat ini juga dilengkapi dengan fitur berupa HEPA Pro Filter yang membuatnya bisa bekerja secara maksimal. Lalu teknologi lainnya yang bisa Anda rasakan manfaatnya dari alat ini adalah power button, fan speed, LED indicators, child locking, dan timer control.
4. Blue Air
Merek lainnya adalah Blue Air yang dipercaya mampu bertahan dalam jangka waktu yang lama. Hal ini tidak terlepas dari bahan yang digunakan untuk membuat alat ini berupa bahan metal dan bukannya plastik.
Alat ini juga tidak mengeluarkan suara bising yang mengganggu Anda. Selain itu, air purifier merek Blue Air juga dilengkapi dengan aplikasi pengontrol yang bisa Anda kendalikan hanya melalui android dengan cara mengunduh aplikasinya terlebih dahulu.
5. Xiaomi
Selama ini banyak orang yang mengenal Xiaomi adalah merek smartphone. Namun selain. Diketahui bahwa produk ini mampu untuk membersihkan udara di ruangan Anda yang luasnya mencapai 406 meter kubik per jam. Teknologi lainnya yang dimiliki oleh alat ini diantaranya berupa dual blower 4-duct, triple filter protection, dan aerodynamic principles.
Alat ini bisa menjadi pilihan Anda untuk memberikan udara terbaik bagi setiap anggota keluarga di rumah. Sehingga, Anda pun bisa menjamin agar orang-orang di dalam rumah bisa mendapatkan udara yang bersih.
Melalui beberapa rekomendasi air purifier tersebut, Anda pun bisa lebih mudah untuk mempertimbangkan mana yang lebih cocok untuk Anda gunakan. Notale menjadi salah satu merek yang bisa menjadi pilihan tepat Anda untuk mendapatkan udara bersih serta mengatasi masalah virus yang bisa mengancam kesehatan.