Kate Middleton Sebar Kabar soal Pengobatan Kanker sambil Pamer Foto di Hutan, Pastikan Hadiri Trooping the Colour

Kemunculan Kate Middleton di Trooping the Colour menandai kehadiran pertamanya di publik setelah 172 hari absen karena menjalani proses pengobatan kanker.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 15 Jun 2024, 10:34 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2024, 10:33 WIB
Kate Middleton Sebar Curhat di Medsos sambil Pamer Foto di Hutan, Pastikan Hadiri Trooping the Colour
Kate Middleton. (dok. Instagram @princeandprincessofwales/https://www.instagram.com/p/C8NCRQKt4fA/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Kate Middleton membuat kejutan. Putri Wales itu memastikan kehadirannya di parade ulang tahun Raja Charles III yang dikenal sebagai Trooping the Colour. Di acara yang berlangsung pada hari ini, Sabtu (15/6/2024), ia akan hadir bersama ketiga anaknya, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis, serta sang suami Pangeran William.

"Saya menantikan untuk menghadiri Parade Ulang Tahun Raja akhir pekan ini bersama keluarga saya dan berharap untuk bergabung dalam beberapa acara publik selama musim panas, tetapi saya juga tahu bahwa saya belum keluar dari masalah," kata Kate dalam surat yang dirilis Istana Kensington pada Jumat, 14 Juni 2024.

Kate menyebarkan pesan pribadi di akun media sosial resmi seraya membagikan foto terbarunya yang dijepret fotografer Matt Porteous. Foto itu diambil awal pekan ini di Windsor Estate.

Kehadirannya di Trooping the Colour menandai kemunculan pertama Kate di acara publik Kerajaan Inggris setelah 172 hari absen untuk menjalani pengobatan kanker. Ayah mertuanya pun menyambutnya dengan suka cita.

Mengutip Hello Magazine, Sabtu (15/6/2024), juru bicara Istana Buckingham berkata, "Yang Mulia gembira karena Sang Putri dapat menghadiri acara besok, dan sangat menantikan seluruh elemen pada hari itu."

Beberapa tahun terakhir, Kate dan Pangeran William selalu mengikuti acara parade tersebut bersama anak-anak mereka. Kehadiran mereka kerap jadi sorotan, terutama akibat pola bangsawan cilik di hadapan publik.

Pengobatan Kanker Kate Middleton Masih Berlanjut

Kate Middleton membuat penampilan kejutan di Wimbledon
Kate Middleton tiba pada Selasa pagi dalam balutan blazer Balmain berwarna hijau mint untuk hari kedua Wimbledon. (Zac Goodwin/Pool Photo via AP)

Dalam surat yang ditulisnya sendiri itu, Kate juga mengaku terpesona atas semua pesan dukungan dan dorongan kepadanya selama beberapa bulan terakhir. Menurut dia, itu membuat perbedaan besar baginya dan William serta membantu pasangan Wales melewati masa-masa sulit. Ia pun mengaku membuat kemajuan yang baik.

"Saya membuat kemajuan yang baik, tapi siapa pun yang menjalani kemoterapi pasti tahu, ada hari-hari baik dan hari-hari buruk. Pada hari-hari buruk itu Anda merasa lemah, lelah, dan Anda harus menyerah pada istirahat tubuh Anda. Namun pada hari-hari baik, ketika Anda merasa lebih kuat, Anda ingin memanfaatkan perasaan itu sebaik-baiknya," tulis Kate.

Kate mengungkapkan bahwa proses pengobatan kankernya masih berlangsung hingga beberapa bulan ke depan. Selama masa perawatan itu, ia mengaku belajar bersabar.

“Saya belajar bagaimana bersabar, terutama dengan ketidakpastian. Menjalani hari demi hari, mendengarkan tubuh saya, dan membiarkan diri saya menggunakan waktu yang sangat dibutuhkan ini untuk pulih," ucapnya.

Namun saat tubuhnya sehat, ia mengaku senang bisa terlibat dalam kehidupan sekolah anak-anak, menghabiskan waktu pribadi, hingga melakukan sedikit pekerjaan dari rumah. "Terima kasih banyak atas pengertian Anda yang berkelanjutan, dan untuk Anda semua yang dengan berani berbagi cerita dengan saya," pungkas Kate.

 

Apakah Kate Akan Segera Kembali Bekerja?

Trooping the Colour
(Kiri-Kanan) Pangeran George, Kate Middleton, Pangeran Louis, Pangeran William, Putri Charlotte, Raja Charles III, dan Ratu Inggris Camilla melambai dari balkon Istana Buckingham usai menghadiri Trooping the Colour di London, Inggris pada 17 Juni 2023. (ADRIAN DENNIS/AFP)

Menurut Hello, kehadiran Kate di Trooping the Color tidak boleh diartikan sebagai kembali bekerja atau melanjutkan jadwal penuh keterlibatan publik. Diperkirakan penampilannya di masa depan akan ditentukan berdasarkan kasus per kasus, tergantung pada bagaimana perasaannya menjelang waktu tersebut.

Kate telah mencoba-coba pekerjaan karena dia sangat menikmatinya, dan dapat dipahami bahwa tim medisnya telah menyarankannya untuk terus melakukan hal-hal yang disukainya dan menjalani kehidupan normal di "hari-hari baiknya". Itu semua merupakan bagian integral dari kesembuhannya. Ia mulai mengikuti beberapa rapat kerja dari rumah dan dalam beberapa bulan mendatang, aktivitas kerjanya akan dicatat dalam surat edaran pengadilan.

Terkait kehadirannya di Trooping the Colour, Hello menilai keputusan Kate untuk ikut serta lantaran acara itu dipandangnya sebagai urusan keluarga dan keluarga sangat penting bagi Kate. Ibu tiga anak itu selalu terlihat sangat menikmati prosesi dan flypast RAF, selain itu juga merupakan hal yang menarik dan baru bagi anak-anaknya untuk menyaksikan pesawat dan jet terbang di atas Istana Buckingham.

Teori Konspirasi Liar Kate Middleton Jilid II

Kate Middleton Tampil Elegan Pakai Gaun Putih dan Perhiasan Putri Diana di Parade Trooping the Colour
Penampilan Duchess of Cambridge, Kate Middleton dalam parade Trooping The Colour untuk 70 tahun Ratu Elizabeth II bertakhta mencuri perhatian. (Instagram/bestofmiddleton).

 

Sebelumnya, teori konspirasi seputar Kate Middleton kembali bergulir di media sosial. Tuduhan-tuduhan lama, seperti kabur dari Istana, bahkan anggapan meninggal dunia, diutarakan warganet karena adanya laporan terbaru terkait Putri Wales.

Ini merujuk pada narasi istri Pangeran William itu "mungkin tidak akan pernah kembali" menjalani tugas kerajaan sebelum pengobatan kankernya rampung. "Saya pikir, kita mungkin perlu meninjau kembali kemungkinan bahwa ia (Kate) telah meninggal selama enam bulan," kata seorang pengguna X, dulunya Twitter, membalas cuitan artikel NY Post.

Melansir situs web tersebut, Jumat, 7 Juni 2024, dituliskan bahwa perjuangan Kate melawan kanker mungkin tidak hanya menjauhkannya dari perhatian publik lebih lama, tapi juga berpotensi menggoyahkan perannya dalam keluarga kerajaan. Ia tidak terlihat oleh publik sejak mengungkap diagnosis kankernya pada Maret 2024.

Ia "mungkin tidak akan pernah kembali menjalani peran yang orang-orang lihat sebelumnya," kata seorang sumber pada Us Weekly. Orang dalam itu menambahkan bahwa ibu tiga anak ini "sedang mengevaluasi kembali apa yang dapat ia lakukan ketika kembali," setelah menjalani pengobatan kemoterapi preventif menyusul diagnosis kankernya.

Infografis Sederet Simbol Kerajaan Inggris di Penobatan Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Sederet Simbol Kerajaan Inggris di Penobatan Raja Charles III. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya