Brand Fesyen Ramai-Ramai Hapus Foto Miss Grand International Usai Skandal Dugaan Iklan Menyesatkan

Miss Grand International 2021 Nguyen Thuc Thuy Tien memuncaki nilai dampak media di Paris Fashion Week sebelum Dior menghapus fotonya di tengah penyelidikan kasus dugaan iklan menyesatkan.

oleh Asnida Riani Diperbarui 11 Apr 2025, 04:00 WIB
Diterbitkan 11 Apr 2025, 04:00 WIB
Miss Grand International 2021
Miss Grand Vietnam Nguyen Thuc Thuy Tien yang dinobatkan sebagai Miss Grand International 2021. (dok. Instagram @tienng12/https://www.instagram.com/p/CVFqtelvznj/)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Setelah Dior, brand fesyen Tommy Hilfiger Vietnam menghapus semua gambar Miss Grand International 2021 Nguyen Thuc Thuy Tien dari akun media sosialnya. Ini dilakukan di tengah penyelidikan terkait skandal dugaan iklan menyesatkan.

Melansir VN Express, Jumat (11/4/2025), unggahan yang dihapus Tommy Hilfiger mencakup gambar dari penampilan Tien di acara New York Fashion Week pada September 2024. Kala itu, ia menarik perhatian sebagai satu-satunya perwakilan Vietnam di acara tersebut.

Baru-baru ini, Dior juga menghapus foto-foto Tien menyusul kontroversi seputar dugaan keterlibatannya dalam iklan yang menyesatkan untuk Kera Supergreens Gummies, produk suplemen serat. Ratu kecantikan itu sempat menghasilkan nilai dampak media (MIV) sebesar 1,7 juta dolar AS di Paris Fashion Week tahun ini untuk rumah mode Prancis tersebut.

Angka itu menjadikannya influencer teratas dalam kategori ini di acara tersebut. Setidaknya, itu menurut Launchmetrics, sebuah perusahaan yang mengkhususkan diri dalam perangkat sektor mode, gaya hidup, dan kecantikan.

MIV dihitung berdasarkan faktor-faktor, seperti liputan media, keterlibatan media sosial, dan dampak keseluruhan kolaborasi merek dengan para influencer. Launchmetrics menganalisis lebih dari lima ribu publikasi daring di seluruh sektor mode, kecantikan, dan gaya hidup, bersama lebih dari 10 ribu kemitraan merek untuk menentukan nilainya.

Tien menghadiri peragaan busana Dior di Paris Fashion Week pada 5 Maret 2025, tidak lama setelah dinobatkan sebagai "Sahabat Rumah Mode" merek mewah tersebut. Dior membagikan foto dirinya di acara tersebut di akun Instagram resminya. Namun, gambar tersebut dihapus di tengah kontroversi yang sedang berlangsung.

Sementara Dilarang Meninggalkan Vietnam

Miss Grand International 2021
Nguyen Thuc Thuy Tien, Miss Grand Vietnam dinobatkan sebagai Miss Grand International 2021. (dok. tangkapan layar YouTube GrandTV)... Selengkapnya

Sebelumnya, Kepolisian Provinsi Dak Lak, Vietnam, memberlakukan larangan perjalanan sementara, yakni pada 15 Maret hingga 15 Mei 2025, untuk Tien. Ratu kecantikan itu juga didenda 25 juta dong, atau sekitar Rp16,3 juta, karena gagal membuktikan iklan di akun media sosialnya tidak "menyesatkan." 

Melansir VN Express, Rabu, 9 April 2025, pada Desember 2024, Tien mengumumkan kolaborasi dengan influencer Pham Quang Linh dan Nguyen Thi Thai Hang untuk meluncurkan Permen Karet Kera Supergreens. Di akun Facebook-nya, yang diikuti lebih dari 2,6 juta pengikut, Tien mempromosikan produk tersebut.

Ia menggambarkannya sebagai camilan praktis dan bergizi yang cocok untuk anak-anak dan orang dewasa. Tien mengklaim bahwa "satu permen karet mengandung sayuran yang cukup untuk satu hidangan." Namun, seorang konsumen menemukan ketidaksesuaian antara bahan yang diiklankan dan kandungan produk yang sebenarnya.

Hal itu dibuktikan dengan membawa produk yang dimaksud ke Pusat Jaminan Kualitas dan Pengujian setempat untuk pengujian. Hasilnya mengungkap bahwa seluruh kotak berisi 30 permen karet hanya mengandung 0,51 gram serat, jauh lebih sedikit dari yang diiklankan, yang menyebabkan reaksi keras dari masyarakat.

Hasil Uji Coba Produk

Miss Grand International 2021
Miss Grand Vietnam Nguyen Thuc Thuy Tien yang dinobatkan sebagai Miss Grand International 2021. (Tangkapan Layar Instagram @tienng12/https://www.instagram.com/p/CXBu7K4vHSd/)... Selengkapnya

Menanggapi keluhan tersebut, Miss Grand International 2021 itu menghapus unggahan terkait dari akun Facebook-nya. Departemen Keamanan Pangan Kota Ho Chi Minh kemudian merilis hasil uji produk Permen Karet Kera Supergreens, yang dilakukan atas permintaan Departemen Keamanan Pangan Kementerian Kesehatan Vietnam.

Badan itu mengonfirmasi bahwa hasil uji permen karet tersebut menunjukkan kadar gula, protein, lemak, dan kandungan energi "secara umum sesuai Pernyataan Diri Produk resmi." Namun, kemasan produk tersebut tidak menyebutkan kandungan serat, meski itu dipasarkan sebagai suplemen serat.

Dengan hasil ini, pihak berwenang memutuskan bahwa Permen Karet Kera Supergreens adalah produk "palsu." Tien, Linh, dan Hang dipanggil untuk diperiksa, dan ketiganya mengakui telah memberikan informasi tidak akurat tentang produk tersebut.

Linh dan Hang masing-masing didenda 140 juta dong, atau sekitar Rp91,1 juta, atas iklan yang menyesatkan tersebut, sementara Tien didenda sesuai nominal yang disebutkan di atas, selain juga menyampaikan permintaan maaf pada publik. Kini, akun Facebook Tien dinonaktifkan menyusul larangan perjalanan sementaranya.

Sempat Mencetak Sejarah

Ilustrasi Mahkota
Ilustrasi mahkota Miss Grand International. (dok. Unsplash.com/@cotk_photo)... Selengkapnya

Selain penonaktifan akun Facebook-nya, akun TikTok Tien juga telah ditutup. Meski akun Instagram-nya tetap aktif, semua unggahan telah disembunyikan atau dihapus, sehingga banyak yang berspekulasi bahwa ini adalah caranya tetap diam dan menghindari komentar kritis, menurut surat kabar Thanh Nien.

Kepolisian Provinsi Dak Lak menyebut bahwa larangan perjalanan sementara Tien merupakan bagian dari penyelidikan yang sedang berlangsung. Pada usia 26, Tien membuat sejarah sebagai kontestan Vietnam pertama yang memenangkan gelar Miss Grand International.

Penobatannya berlangsung dalam puncak acara yang terselenggara di Bangkok, Thailand, Sabtu malam, 4 Desember 2021. Sesuai tradisi, mahkota itu disematkan Miss Grand International sebelumnya, Abena Appiah. Tien berhasil mengungguli keempat finalis di babak lima besar.

Mereka adalah Miss Grand Afrika Selatan Jeanè Van Dam yang menempati 4th runner up, disusul Miss Grand Puerto Rico Vivianie Diaz Arroyo pada posisi 3rd runner up, sementara 2nd runner up jatuh pada Miss Grand Brasil Mineira Lorena Rodriguez.

Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia
Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya