Liputan6.com, Sibolga Selatan - Hujan deras yang mengguyur daerah Sibolga Selatan, Sumatera Utara mengakibatkan Bukit Parombunan longsor. Akibatnya 3 orang tewas, dan 3 lainnya luka berat pada musibah ini.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (4/4/2014), ketiga korban tewas merupakan kakak beradik, Alpi, Anum dan Darma yang masih berusia 10 hingga 14 tahun.
Ketiga korban tertimbun longsor dari Bukit Parombunan yang menimpa rumah mereka di Jalan Sudirman, Gang Walet, Sibolga Selatan, Sumatera Utara.
Evakuasi ketiga korban tanah longsor ini disambut tangis histeris keluarga. Ketiga korban kemudian disemayamkan di rumah tetangga.
Warga memperkirakan penyebab longsornya sebagian Bukit Parombunan tidak hanya karena hujan. Mereka juga menduga longsor disebabkan pengerukan tanah untuk pembuatan jalan setapak hingga mengganggu kestabilan tebing.
Hingga kini petugas BPBD Sibolga masih berupaya membersikan 4 rumah warga yang tertimpa longsor. Kegiatan ini sekaligus untuk memastikan tak ada korban jiwa lainnya yang belum dievakuasi. (Anri Syaiful)
Baca juga:
Gempa 8 SR di Lepas Pantai Chile Picu Longsor di Daratan
23 WNI di Lokasi Tsunami Chile Dipastikan Aman
Gempa 8,2 SR di Chile Tapi `Hanya` 6 yang Tewas, Mengapa?
Bukit Parombunan Sibolga Selatan Longsor, 3 Orang Tewas
Hujan deras yang mengguyur daerah Sibolga Selatan, Sumut menyebabkan Bukit Parombunan longsor. Akibatnya 3 orang tewas, dan 3 lainnya luka.
Diperbarui 04 Apr 2014, 05:42 WIBDiterbitkan 04 Apr 2014, 05:42 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Chelsea Cari Kiper Baru, Salah Satunya Pemain Idaman Manchester United
Cak Imin Bakal Tunjuk Iman Sukri Nahkodai PKB Bali, Ajak Sowan ke Kiai Tapal Kuda
Tombak Trisula Senjata Tradisional Palembang Simbol Kekuasaan hingga Kekuatan Gaib
Menang di BYON Madness, Ongen Saknosiwi Masih Sempurna
Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
Piala Sudirman 2025: Indonesia Optimistis Menang Lawan Inggris
Bunda Iffet Ibunda Bimbim Slank Meninggal Dunia
64 Hari Kerja, Ahmad Luthfi Kembalikan Status Bandara A Yani jadi Internasional Lagi
Karena Utang Rp 3 Juta, Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur Sumsel
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Minggu 27 April 2025 Pukul 03.00 WIB
Soal Pemberantasan Judi Online, Ini Kata Sosiolog UGM
Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol