Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi menurunkan kembali harga BBM bersubsidi dari Rp 7.600 per liter menjadi Rp 6.600 per liter. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menilai, seharusnya tarif angkutan umum juga bisa turun menyesuaikan harga BBM.
"Harusnya kalau disesuaikan itu turun. Kita nggak tahu hitungannya bagaimana," kata pria yang akrab disapa Ahok itu di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (16/1/2015).
Menurut dia, Organisasi Angkutan Darat (Organda) yang membawahi angkutan umum di Jakarta enggan menurunkan tarif angkutan umum. "Organda gitu, naik mau, turun nggak mau," ucap Ahok.
Mantan Bupati Belitung Timur itu pun berencana akan membahas mengenai penurunan harga angkutan umum dengan Organda. "Dishub lagi urus, pasti nanti dilaporin," tutup Ahok.
Presiden Jokowi kembali umumkan harga BBM premium dan solar turun. Kali ini harga harga bahan bakar minyak (BBM) premium turun menjadi Rp 6.600 per liter dan solar Rp 6.400 per liter.
Artinya, harga BBM premium turun sebesar Rp 1.000 per liter, dan solar turun Rp 850 per liter. Ini diumumkan Presiden Jokowi di halaman Istana, Jumat (16/1/2015).
"Harga premium mulai Minggu malam (18/1/2014) jam 24.00 wib atau Senin pukul 00.00 wib, harga premium diturunkan menjadi Rp 6.600 per liter dan solar turun jadi Rp 6.400 per liter," kata Jokowi.
Ini kali kedua, Presiden Jokowi menurunkan harga BBM. Penurunan harga sebelumnya dilakukan pada Rabu 31 Januari 2014. Di mana, BBM bersubsidi jenis premium menjadi Rp 7.600 per liter tanpa subsidi dari sebelumnya Rp 8.500 per liter. (Mut)
Ahok: Harga BBM Turun, Tarif Angkutan Umum Harus Disesuaikan
Menurut Ahok, Organisasi Angkutan Darat (Organda) yang membawahi angkutan umum di Jakarta enggan menurunkan tarif angkutan umum.
diperbarui 16 Jan 2015, 17:41 WIBDiterbitkan 16 Jan 2015, 17:41 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kawal Pembangunan 3 Juta Rumah, Menteri Maruarar Sambangi KPK
VIDEO: Ibu Ronald Tannur Jadi Tersangka Suap Hakim Pengadilan demi Kebebasan Putranya
Pakai Jersey Retro Persija, Cagub Pramono Anung Janji Revitalisasi Stadion VIJ Petojo
Interpretasi adalah: Pengertian, Tujuan, Jenis dan Contohnya
Menteri Komdigi Meutya Hafid: Judi Online Bukan Hanya Menyasar Kalangan Bawah
Cara Menggabungkan File PDF: Panduan Lengkap untuk Penggabungan Dokumen
Bandara Komodo di Labuan Bajo Kembali Dibuka Usai Terdampak Sebaran Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki
Kisah Orang Alim yang Bisa Berbuat Baik kepada Fakir Miskin dari Toilet, Jangan Ditunda Kata Buya Yahya
Tema dan Makna Logo Hari Pahlawan Nasional 2024, Lengkap Link Downloadnya
Gempa Hari Ini di Indonesia Selasa 5 November 2024: Bermagnitudo 3,8 Getarkan Kota Bima, NTB
Cemas Kondisi Cole Palmer, Chelsea Jadwalkan Pemeriksaan Lebih Lanjut
Alasan Wajib Nonton Anime Seru Ron Kamonohashi's Forbidden Deductions Season 2 yang Tayang di Vidio