Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Komisi Yudisial Said Abbas hadir dalam persidangan putusan permohonan praperadilan Komjen Pol Budi Gunawan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dia mengungkapkan, dalam persidangan itu, Majelis Hakim Sarpin Rizaldi menjalankan dengan baik.
"Saya tadi lihat bagus semuanya. Hakimnya jelas pertimbangannya. Dalam sidang, semua tertib. Tadi semua wartawan juga di belakang. Hakim juga tegas dan cukup bagus, " ujar Said Abbas di PN Jaksel, Senin (16/2/2015).
Menurutnya, apapun putusan hakim harus dihormati. Meski demikian, pihaknya akan melakukan rapat pleno untuk menyimpulkan tindakan Hakim Sarpin.
"Nanti akan kita plenokan. Dalam waktu sesingkat-singkatnya kita akan simpulkan dan umumkan," jelas dia.
Saat ditanya bagaimana KY menilai putusan tersebut, dirinya enggan mengungkapkan lantaran bukan ranahnya.
"Saya tidak boleh (KY) masuk dalam ranah teknisnya. Saya nggak boleh. Tapi tadi kan sudah dijelaskan pasalnya, bagaimana a quo-nya. Sudah jelas pertimbangannya," tutur dia.
Meski demikian, ia menegaskan hasil rapat KY tidak mengubah apapun juga. Hanya Mahkamah Agung yang bisa melakukannya.
"KY tidak mengubah putusan tersebut. KY tidak bisa. Tapi MA yang memberi sanksi. Pak Harifin (Tumpa, mantan Ketua MA) kan jelas sudah menyampaikan. Intinya kasasi normal tidak mungkin. Tapi kasasi demi hukum bisa. Perkara PK yang dikabulkan itu bisa di MA. Kode etik tidak membatalkan. Ada lembaga lebih tinggi, itu kan MA," tandas Abbas. (Ali/Yus)
KY: Putuskan Praperadilan Budi Gunawan, Hakimnya Tegas dan Bagus
Menurut Wakil Ketua KY Said Abbas, apapun putusan praperadilan Budi Gunawan harus dihormati.
diperbarui 16 Feb 2015, 15:09 WIBDiterbitkan 16 Feb 2015, 15:09 WIB
Hakim Tipikor sebelumnya menjatuhi hukuman pidana 5 tahun penjara‎ kepada mantan pegawai Komisi Yudisial (KY) Al Jona Al Kautsar.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Deretan Mobil Sporty Honda yang Mejeng di Pameran SEMA 2024
Atang-Annida Ingin Gaet Swing Voters di Debat Perdana Pilkada Kota Bogor
Teknik Memasak Daun Herbal, Solusi Alami untuk Tekanan Darah Tinggi dan Kolesterol
Sustainable Development adalah Kunci Menuju Masa Depan Berkelanjutan, Begini Penerapannya dalam Kehidupan
Ombudsman Periksa Dugaan Maladministrasi Pembangunan Pabrik di Tengah Pemukiman Gunung Sindur
Profil Denny Cagur, Sosoknya Viral karena Diduga Terseret Kasus Promosi Judi Online
Mengenal Susu Bebas Laktosa, Solusi Nutrisi Bagi Penderita Intoleransi Laktosa
Harga Emas Antam Melonjak Rp 14 Ribu Hari Ini 8 November 2024, Cek Daftar Lengkapnya
Kenali 5 Penyebab Post-Workout Depression, Alasan Anda Bisa Mengalami Depresi Setelah Berolahraga
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi Jumat Siang 8 November 2024, Kolom Abu Capai 2,5 Km
Cara Merebus Daun Singkong Anti Pahit dan Tetap Hijau, Simak Triknya
Top 3 Berita Bola: Manjakan Manajer Baru, Manchester United Siapkan Pemain Baru Pengganti Rashford