Liputan6.com, Jakarta - Peneliti CSIS Philips J Vermonte memprediksi tidak ada aklamasi dalam pemilihan Ketua Umum PAN 2015-2020 pada Kongres IV PAN di Bali 28 Februari-2 Maret 2015. Alasannya, 2 calon kandidat Ketua Umum PAN bersaing ketat memperebutkan kursi ketua umum.
"Hatta Rajasa dan Zulkifli Hasan akan berkompetisi ketat. Ini akan jadi pembelajaran bagi partai politik lain, karena jauh dari tren aklamasi yang membodohi," kata Philips di Kantor CSIS-Cyrus Network, Jakarta, Kamis (26/2/2015).
‎Selain menilai tak akan ada aklamasi, Philips juga memprediksi PAN tidak akan menghadapi perpecahan partai seperti PPP atau Golkar. PAN dianggap mampu jadi model partai politik yang bisa bertahan setelah melewati fase pergantian kepemimpinan partai.
"Sejarah PAN setelah pemilihan tidak akan pecah, partai lain cenderung pecah. Kalau saya kira setelah kongres, PAN akan baik-baik saja. Demokrasi internal partai itu biasa dan bisa jadi model partai lain bahwa karir politik itu bisa jadi ketua partai atau presiden. Kalau partai lain kan maksimal kader jadi Sekjen, tidak di PAN," papar dia.
Dari sensus yang dilakukan CSIS-Cyrus Network, dukungan terkuat sementara dalam Kongres PAN 28 Februari sampai 2 Maret mendatang adalah incumbent Hatta Rajasa dengan dukungan 42,77 persen, sementara Zulkifli Hasan 38,64 persen.
Dukungan sementara merupakan hasil wawancara tatap muka terhadap 28 Ketua DPW PAN dan 484 Ketua DPW PAN se-Indonesia. Sensus ini berlangsung serentak pada 16-19 Februari 2015, dengan melibatkan 500 peneliti. (Mut)
CSIS Prediksi Tak ada Aklamasi di Kongres PAN
Peneliti CSIS Philips J Vermonte memprediksi tidak ada aklamasi dalam pemilihan Ketua Umum PAN 2015-2020 pada Kongres IV PAN di Bali.
diperbarui 26 Feb 2015, 13:54 WIBDiterbitkan 26 Feb 2015, 13:54 WIB
Ketua DPP PAN, Zulkifli Hasan (kiri) bersama Ketum PAN, Hatta Rajasa dan Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN Amien Rais sebelum mengelar Rakernas PAN, Jakarta, Rabu (7/1/2015). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mary Jane Masih di Lapas, Ini Kata Dirjen Pemasyarakatan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 24 November 2024
Kebiasaan Muluk, Makan Menggunakan Tangan yang Sarat Filosofi dan Manfaat
Komnas HAM Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar Diusut Tuntas
Paris Hilton Sesumbar Punya Kulit Glowing Tanpa Botox atau Oplas, Apa Rahasianya?
Sosok AKP Dadang Iskandar, Terduga Pelaku yang Tembak Mati AKP Ryanto Ulil
Isyarat Mbah Moen Jelang Wafat, 'di Makkah Sampai Tanggal 5', Karomah Wali
Prabowo Kembali ke Tanah Air, Ini Hasil Kesepakatan Bilateral dengan MBZ di Abu Dhabi
Museum Bajra Sandhi, Monumen Perjuangan yang Sarat Filosofi Hindu Bali
Banjir Bandang Terjang 3 Desa di Tapanuli Selatan, 2 Orang Meninggal Dunia
Hidup Ruwet Banyak Masalah? Amalkan Wirid Singkat Ijazah Habib Novel Ini
Pembanguan Sekolah Terdampak Gempa Garut 5.0 Gunakan Bata Plastik Daur Ulang