Liputan6.com, Gorontalo - Gorontalo kembali diguncang gempa bumi dengan kekuatan 5,1 skala Richter malam ini, sekitar pukul 22.48 WIB. Akibatnya, sejumlah pengunjung di sebuah warung kopi di Kelurahan Limba, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo pun berlari berhamburan di jalan.
Bahkan beberapa pengunjung warung kopi yang merupakan pelajar tersebut berteriak sambil mencoba mengamankan beberapa barang milik mereka.
Pantauan Liputan6.com di lokasi kejadian, Senin (23/03/2015), lindu yang dirasakan oleh warga berlangsung sekitar 10 detik. Bahkan akibat gempa tersebut tidak sedikit pengunjung yang memilih untuk pulang ke rumah.
Yusri, salah seorang pengunjung mengaku takut dan memilih untuk lari dan meninggalkan tempat tongkrongannya. Bahkan dirinya juga mengakui jika dalam belakangan ini, Gorontalo memang sering diguncang gampa bumi.
"Saya rasa kursinya kayak digoyang, terus saya lihat lampu bergerak makanya saya lari. Gorontalo ini memang sering kena gempa," ujar Yusri
Dari data yang berhasil dihimpun dari lama Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi yang menggoyang Gorontalo berpusat di 45 KM tenggara di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara dengan kedalaman 10 km dari bawah laut. Selian itu, BMKG juga memastikan, gempa bumi tersebut tidak berpetensi tsunami. (Riz)
Gorontalo Diguncang Gempa, Pengunjung Warung Kopi Histeris
Beberapa pengunjung warung kopi yang merupakan pelajar tersebut berteriak sambil mencoba mengamankan beberapa barang milik mereka.
diperbarui 23 Mar 2015, 23:26 WIBDiterbitkan 23 Mar 2015, 23:26 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Download Logo Hari Guru 2024 versi Kemenag RI dan Maknanya
Cara Masak Tumisan Pare Antipahit dengan Trik Sederhana
Debat Ketiga Pilkada Jateng, Luthfi Pertegas Komitmen Perlindungan Hak Buruh
Rahasia Penyimpanan Udang agar Tetap Segar hingga Satu Bulan
Trik Ampuh Usir Nyamuk di Rumah dengan 3 Bahan Dapur
Mengenal Tradisi dari Pasaman Barat yang Menyimpan Kearifan Lokal
Lucky Hakim Bakal Optimalkan Pengelolaan Perdagangan Mangga di Indramayu
Penemuan Tiga Galaksi Monster Merah Patahkan Teori Pembentukan Galaksi
Cara Ampuh Mengurangi Masakan Terlalu Pedas dengan Bahan Sederhana
Rahasia Bakwan Sayur Renyah dan Minim Minyak, Hanya Butuh Satu Bahan Dapur
Usai Bertemu Anies, Pramono Tegas akan Lepas Saham Bir PT Delta Djakarta Tbk jika Jadi Gubernur
Menurut UAH Allah Sayang ke Kita dan Tak Akan Biarkan Masuk Neraka, Gus Baha Ungkap 6 Kunci Surga