Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi menegaskan bahwa revolusi mental tidak hanya sekadar slogan pasangan Jokowi-JK saat kampanye, melainkan benar-benar dilakukan. Dia memberikan contoh revolusi mental yang dilakukan pegawai negeri sipil (PNS) di era Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"Konkretnya, kalau di aparatur negara misalnya dulu yang namanya laporan harta kekayaan hanya pada pejabat tinggi eselon I dan eselon II, di era Jokowi seluruh aparatur negara wajib melaporkan. Sebelumnya belum ada," kata Yuddy di Universitas Nasional, Jakarta, Sabtu (25/4/2015).
Politisi Hanura ini mengatakan, larangan PNS melaksanakan rapat di hotel mewah juga salah satu bentuk nyata revolusi mental. Selain itu, PNS saat ini juga dibatasi dalam membuat pesta mewah.
"Dulu pejabat bikin pesta pejabat di tempat mewah, pejabat harus mau merakyat, resepsi pernikahan anaknya tidak boleh di tempat mewah, dibatasi undangan hanya 400," tutur Yuddy.
Urusan naik pesawat juga sekarang lebih ketat. Dia mengatakan kementeriannya sudah melarang PNS naik di kelas bisnis. Kelas bisnis jadi pilihan terakhir bila kelas ekonomi sudah habis.
"Jadi itu mengubah paradigma perilaku agar mereka tidak berperilaku boros lagi dan responsif pada kebutuhan masyarakat," ujar Yuddy.
Dia mengatakan, pemerintahan Jokowi selalu menekankan setiap tindakan harus mengingat kepentingan publik.
"Pemerintahan Jokowi diarahkan untuk mengubah moral dan karakter aparatur negaranya baik sipil dan militer. Kami pastikan pemerintah sungguh-sungguh untuk bertindak sehingga berorientasi pada kepentingan publik," tandas Yuddy. (Ado)
MenPAN-RB: Pemerintahan Jokowi Telah Merevolusi Mental PNS
Politisi Hanura ini mengatakan larangan PNS melaksanakan rapat di hotel mewah juga salah satu bentuk nyata revolusi mental.
diperbarui 25 Apr 2015, 19:18 WIBDiterbitkan 25 Apr 2015, 19:18 WIB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Persimpangan Jalan PPN 12%: dari Frugal Living hingga Ekonomi Tersendat
Golkar Yakin Kantongi 60 Persen Kemenangan di Pilkada Serentak
Ada Festival Diskon Pilkada di Mal, Buruan Serbu
Raissa Ramadhani Sebut Pemilik Zodiak Scorpio Relate dengan Lagunya, Soal Susah Move On
Tips agar Bibir Tidak Hitam: Panduan Lengkap Merawat Bibir
Quick Count Pilgub Jakarta Charta Politika 97.50%: RIDO 39.35%, Dharma-Kun 10.60%, Pramono-Rano 50.05%
Cek Fakta: Hoaks Infografis Hasil Exit Poll Pilkada Jakarta 2024
PPN Naik Jadi 12% Tahun Depan, Frugal Living Jadi Solusi?
Nasib Tragis Ular Piton Dibakar Hidup-Hidup saat Tersangkut di Mesin, Picu Kemarahan
3 Calon Tampak Bersaing Ketat dalam Hitung Cepat Pilgub Sulut 2024
Dwi Andhika Sebut Kedekatan Chika Jessica dengan Istilah HTS: Hubungan Tanpa Stres
Langkah Nyata Upaya Mencetak Generasi Masa Depan Cerdas Indonesia