Liputan6.com, Solo - Meski disibukkan dengan persiapan acara pernikahan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tidak mengambil cuti. Bahkan, mantan Walikota Solo itu akan tetap melaksanakan tugasnya sebagai Presiden dari kediaman di Jalan Kutai Utara, Sumber, Solo, Jawa Tengah.
"Pak Presiden tidak pindah kantor ke Solo. Sifatnya seperti kalau sedang tugas luar kota atau blusukan ke daerah-daerah saj‎a. Jadi tidak perlu membawa para staf untuk berkantor di Solo," kata juru bicara keluarga Jokowi, Anggit Noegroho kepada Liputan6.com di Solo, Sabtu (6/6/2015).
Dia menjelaskan, Jokowi akan kembali lagi ke Solo pada Selasa malam 8 Juni 2015. Rencananya, mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan berada di Solo selama prosesi acara pernikahan Gibran-Selvi berlangsung, yakni 9, 10, dan 11 Juni 2015.
"Kalau ada sesuatu yang penting sekali, semisal terkait penandatanganan surat-surat penting atau soal kebijakan yang penting, nanti bisa dilakukan dari Solo. Ya seperti biasanya, Seskab atau Mensesneg akan menghadap dulu," tutur dia.
Hadiri Rapat Panitia Pernikahan
Hari ini Jokowi berada di Solo untuk mempersiapkan pernikahan Gibran-Selvi yang akan digelar pada Kamis 11 Juni mendatang. Jokowi dan rombongan tiba di Bandara Adisoemarmo pada Sabtu siang dengan menumpang pesawat komersial.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno menjelaskan, kepulangan Presiden terkait dengan persiapan acara pernikahan putranya. Jokowi dijadwalkan menghadiri rapat panitia persiapan pernikahan.
"Ada rapat panitia, sehingga Beliau harus hadir," ujar Pratikno yang ikut dalam rombongan.
Tak berlama-lama, Jokowi hanya akan berada di Solo selama 1 malam dan kembali ke Jakarta pada Minggu malam lantaran padatnya agenda Presiden pada Senin lusa. (Ado/Sss)
Selama di Solo, Jokowi "Ngantor" di Rumah Pribadi
Jokowi akan tetap melaksanakan tugasnya sebagai Presiden dari kediaman di Jalan Kutai Utara, Sumber, Solo, Jawa Tengah.
diperbarui 06 Jun 2015, 17:46 WIBDiterbitkan 06 Jun 2015, 17:46 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Franchise Adalah Waralaba, Simak Hal-Hal yang Harus Dipertimbangkan sebelum Memulai Bisnis Ini
Vermuk Adalah: Panduan Lengkap Verifikasi Muka untuk Driver Ojek Online
Rajin Sholat tapi Masih Sering Maksiat, Apa Penyebabnya?
Cara Awal Kulit Sehat dan Glowing, Ini Produk Skincare yang Wajib Ada dalam Rutinitas Harian
Dewi Perssik Klarifikasi Kabar Ditangkap Gegara Kasus Narkotika: Aku Tak Pernah Gunakan Narkoba
Sejarah Erupsi Gunung Iya Ende, Bahaya Tersembunyi dan Fakta Menarik di Baliknya
Memahami Honorifik, Ungkapan Penghormatan dalam Bahasa yang Menarik Dipelajari
VIDEO: Pakai Kacamata Hitam, Prabowo Berangkat ke Luar Negeri
Kunjungan Luar Negeri Perdana, Presiden Prabowo Kunjungi China, AS hingga Inggris
7 Cara Bijak Menghadapi Orang yang Selalu Merasa Benar, Jangan Emosi
Kulit Glowing dalam 7 Hari, Ini Tips Perawatan Diri yang Bisa DiCoba di Rumah
SKB Non CAT Adalah Tes CPNS tanpa Sistem Komputer, Begini Proses Pelaksanaannya