Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, hari ini genap berusia 49 tahun. Pria yang dikenal tegas ini tidak banyak meminta. Dia hanya ingin selalu diberikan kesehatan sepanjang hari.
Sulung dari pasangam Indra Tjahaja Purnama dan Buniati Ningsing ini memang terkenal sangat tegas dalam menjalankan tugas sebagai gubernur. Tak ayal, dia butuh stamina ekstra dalam menjalankan pekerjaan sehari-hari.
Dalam kesempatan berbincang, Jumat 26 Juni 2015, Suami Veronica Tan itu tidak punya persiapan khusus dalam menghadapi ulang tahunnya. Dia hanya ingin selalu diberi kesehatan.
"Nggak ada persiapan khusus. Ya sehat-sehat sajalah pokoknya," ujar Ahok.
Ucapan selamat mulai berdatangan dari berbagai pihak. Di Balaikota, elemen masyarakat yang menamakan diri Dukung Ahok Gubernur (DAG) sudah hadir di pendopo.
Puluhan orang yang didominasi ibu-ibu ini datang dengan membawa spanduk berukuran 2x1 meter bergambar Ahok. Tak lupa mereka juga membawa berbagai kudapan seperti kue ulang tahun berbentuk monas, mi goreng atau yang lebih dikenal dengan mi panjang umur, dan telor rebus berwarna merah yang dipercayai membawa hoki atau keberuntungan.
Ucapan selamat dan dukungan untuk Ahok juga deras mengalir melalui sosial media seperti Facebook dan Twitter. Selamat Ulang Tahun Pak Ahok, sehat dan sukses Selalu. (Sun/Mut)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Ahok Berulang Tahun, Puluhan Ibu Datangi Balaikota
Puluhan massa yang didominasi ibu-ibu ini datang dengan membawa spanduk berukuran 2x1 meter bergambar Ahok.
diperbarui 29 Jun 2015, 08:43 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 08:43 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gus Baha Memarahi Ketua Masjid yang Syaratkan Imam Bersuara Merdu, Ceritanya Begini
Kejari Depok Bakal Usut Penyalahgunaan Dana Intensif RT dan RW
Bacaan Doa Buka Puasa Rajab, Berikut Kenali Keutamaannya
5 Asteroid Terbesar yang Pernah Ditemukan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 4 Januari 2025
Link Live Streaming LaLiga Valencia vs Real Madrid, Sebentar Lagi Tayang di Vidio
PBNU Cari Investor Bantu Biayai Dana Besar Reklamasi Tambang
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP 2025 Dibuka, Berikut Persyaratannya
KAI Commuter Sebut Penutupan Operasional Stasiun Karet Masih Dikaji
Buka PLN Mobile Proliga 2025 di Semarang, PJ Gubernur Jateng: Memotivasi Atlet Jawa Tengah
Bermain Cemerlang, Jakarta Electric PLN Tundukkan Yogya Falcons
Link Live Streaming Piala Super Italia 2024 Juventus vs AC Milan, Mau Mulai di Vidio