Liputan6.com, Jakarta - Reza Alexander Prawiro bersama 2 rekannya, Rubi dan Armada, ditangkap penyidik Ditektorat IV Narkoba Bareskrim Polri. Cucu mantan Menteri Koordinator Ekonomi Keuangan dan Industri, Radius Prawiro itu diduga ditangkap saat sedang pesta narkoba.
Kepala Badan Reserse Kriminal Polri, Komjen Budi Waseso mengatakan, penyidik juga menyita 4 pucuk senjata api jenis pistol.
"Juga kita temukan 4 pucuk senpi. Semua ada amuninisnya, jadi saat ini sedang kita dalami kepemilikan status senpi tersebut," kata Budi di Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (3/8/2015).
Menurut dia, barang bukti 4 pucuk senjata api itu ditemukan dari salah satu tempat yang digrebek penyidik. Namun, dia enggan menjelaskan lebih rinci di mana lokasi ditemukannya senpi. Dia juga enggan mengungkap identitas pemilik senpi tersebut.
"Dari salah satu pelaku. Karena kita belum tahu, karena tadi malam di TKP kita penggerebekan kita ungkap di situ dan kita temukan senpi," ucap Budi.
Mantan Kapolda Gorontalo ini menegaskan, jika nantinya tidak ada surat-surat resmi kepemilikan senjata api, pelaku yang mengaku mempunyai senjata api tersebut akan dijerat dengan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951.
"Ya di kala kepemilikannya tidak ada keabsahannya ya," tegas jenderal bintang 3 yang akrab disapa Buwas itu. (Bob/Mut)
Reza Prawiro Cucu Eks Menko Ditangkap, 4 Senpi Beramunisi Disita
Namun, polisi belum mengungkap pemilik pistol tersebut.
Diperbarui 03 Agu 2015, 14:49 WIBDiterbitkan 03 Agu 2015, 14:49 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Cantik Fuji dalam Balutan Hijab yang Bikin Pangling, Pesonanya Makin Adem
Ketika CPNS Bukan Lagi Menjadi Pilihan
Daya Tarik Tumurun Private Museum, Destinasi Wisata Edukasi di Surakarta
Fakta Menarik Asteroid Vesta, Planet yang Gagal Terbentuk
79.559 Orang di Kabupetan Tangerang Rentan Terkena HIV/AIDS, dari Kelompok Mana Saja?
Selamatkan Ayah dari Penganiayaan, Pemuda Lempar Batu ke Pamannya hingga Tewas
5 Pilihan Hijab Terbaru untuk Pipi Chubby, Rahasia Wajah Lebih Tirus dan Mempesona
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
Mesir Mulai Renovasi Piramida Giza, Siapkan Dana Rp859 Miliar
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan