Maju Ketum MKGR, Roem Kono Enggan Dikatakan Bersaing dengan Priyo

"Saya itu bukan hanya Ical yang memberi restu, Pak Agung juga. Ini tandaMKGR menjadi tempatnya bersatunya orang Golkar," tukas Roem Kono.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 10 Agu 2015, 22:37 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2015, 22:37 WIB
Priyo Budi Santoso
Priyo Budi Santoso (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Dua nama dipastikan akan bersaing menjadi ketua umum Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) yang akan menggelar Mubes (Musyawarah Besar) di Bandung, Jawa Barat pada 12-14 Agustus mendatang. Dua nama itu adalah Roem Kono dan Priyo Budi Santoso.

Meski memastikan akan maju bersaing dengan Priyo, Roem menolak jika dikatakan bersaing.

"Saya bukan mau bersaing, tetapi hanya ingin mengabdi melalui ormas ini. Membangun dan membantu pemerintah. Saya mengajukan diri dalam rangka memberi satu ekstentensi yang besar. Jadi tidak ada bersaing," ujar Roem di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (10/8/2015).

Politikus Golkar loyalis Aburizal Bakrie itu menjelaskan, dirinya maju sebagai calon ketum bukan hanya mendapat restu dari Ical --sapaan Aburizal Bakrie-- tapi juga Agung Laksono.

"Saya itu bukan hanya Ical yang memberi restu, Pak Agung juga. Ini tanda MKGR menjadi tempatnya bersatunya orang Golkar," tukas Roem.

Dia menegaskan, mubes akan menjadikan momen rekonsiliasi Golkar dari kedua kubu, mengingat Priyo adalah kader Golkar kubu Agung.

"Ini akan menjadi rekonsiliasi Golkar. Sekarang telah teduh, seperti SOKSI juga yang sempat bersitegang, namun kembali cair," tandas Roem Kono. (Ron/Ans)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya