Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY hari ini genap berusia 66 tahun. Momen penting itu dirayakan bersama para kadernya di Gedung DPR.
Presiden ke-6 RI itu memotong tumpeng dan meniup kue sebagai tanda perayaan ulang tahunnya. Apa harapan SBY pada usai yang tidak muda lagi?
"Harapan saya, kita bisa terus berbenah. Membangun diri dan melakukan aksi nyata," ujap dia di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (9/9/2015).
SBY mengaku enggan mengkritik pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Tujuannya, agar situasi politik dan ekonomin di Tanah Air lebih tenang.
"Supaya politiknya enak. Saya mantan presiden, tidak baik mengomentari pemerintahan tiap hari. Supaya politiknya enak, ekonominya enak," ujar dia.
Tetap Penyeimbang
SBY menegaskan posisi politik Partai Demokrat dan hubungan dengan pemerintah sudah sangat jelas. Yakni tetap sebagai penyeimbang.
"Posisi politik kita saat ini dalam konteks koalisi yang terbentuk, ada KMP (Koalisi Merah Putih) dan KIH (Koalisi Indonesia Hebat), kita benar-benar penyeimbang. Ada yang mengatakan kenapa di tengah? Katanya tidak tegas? Saya jelaskan dulu, waktu perang dingin jadi gerakan non-blok. Ini artinya bukan tidak tegas," jelas dia.
Menurut SBY, dengan menjadi penyeimbang, Partai Demokrat akan jauh lebih independen.
"Kalau putusan pemerintah benar kita dukung. Tidak ada halangan, karena kita bukan oposisi. Tapi kalau dianggap tidak tepat, kita bisa mengoreksinya. Karena kita juga bukan bagian dari koalisi pemerintah," pungkas SBY. (Rmn/Mut)
Keinginan SBY saat Ultah ke-66: Tak Kritik Pemerintah Jokowi-JK
SBY menegaskan posisi politik Partai Demokrat dan hubungan dengan pemerintahan Jokowi-JK, yakni sebagai penyeimbang.
Diperbarui 09 Sep 2015, 16:57 WIBDiterbitkan 09 Sep 2015, 16:57 WIB
Presiden Jokowi menerima kunjungan Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Merdeka (Liputan6.com/ Ilyas Istianur Praditya)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zodiak Hari ini 27 April 2025: Aquarius Ikuti Insting, Scorpio Tetap Fokus
Salip Jepang, California Catat Ekonomi Terbesar ke-4 di Dunia
VIDEO: San Lorenzo Berikan Penghormatan Emosional untuk Paus Fransiskus
7 Fakta Menarik Konklaf, Tradisi Pemilihan Paus yang Terus Dijaga Kerahasiaannya
Bikin Uang Kerja Buat Kamu, Rahasia Dapat Passive Income dari Dividen
Es Kobbhu Khas Madura, Perpaduan Rasa Tradisional yang Menggoda Lidah
Fitur Cashback Otomatis, Angin Segar bagi Konsumen di Tengah Turunnya Daya Beli
Rela Khianati Manchester City, Kevin De Bruyne Mau Terima Pinangan Klub Inggris Lain
Rano Karno Kunjungi Rumah Duka Bunda Iffet: Saya Terkejut Kakek Mas Bimbim Gubernur Pertama Jakarta
Indomie Terseret dalam Perseteruan ADOR dan Fans NewJeans, Saling Serang Lewat Pernyataan
Banyak yang Titip Doa saat Naik Haji, Kata UAH Tak Perlu Baca Satu-Satu tapi Begini Caranya
Datangi Rumah Duka Bunda Iffet, Rano Karno Sampaikan Belasungkawa