Liputan6.com, Jakarta - Kondisi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya pagi ini cenderung terpantau relatif ramai lancar, namun beberapa ruas jalan sudah mulai dipadati kendaraan, seperti ruas jalan di Cawang Kompor, kawasan traffic light Slipi dan traffic light Pasar Rebo.
Kepadatan juga disebabkan imbas kecelakaan 3 truk di KM 56 Tol Cakung. Selain itu Gerbang Tol GTO di Lenteng Agung 2 tidak berfungsi hingga menyebabkan lalu lintas tersendat.
Berikut pantauan arus lalu lintas selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Selasa(5/1/2016):
Advertisement
07.04 Tol Jago Cibubur arah TMII ramai lancar
06.59 Imbas kecelakaan tol lingkar luar Cakung arah Tanjung Priok tersendat di KM 56
06.59 Di Cawang Kompor terpantau padat
06.52 Kondisi lalu lintas di Citos arah layang non tol Antasari terpantau ramai relatif lancar
06.50 UKI Cawang terpantau ramai relatif lancar
06.48 Keluar dan masuk Gerbang Tol Singa Laga terpantau lancar dan Arteri dua arah relatif lancar.
06.43 Di kawasan traffic light Slipi dari arah Grogol arah Semanggi terpantau padat
06.42 Kondisi lalu lintas di traffic light Simpang TMII terpantau ramai relatif lancar
06.42 Di depan Rumah Sakit Haji Pondok Gede terpantau ramai lancar
06.41 Situasi di traffic light Pasar Rebo terpantau padat
06.35 Di kawasan traffic light PGC terpantau ramai lancar
06.18 Kecelakaan 3 truk di KM 56 Tol Cakung (arah ke Rorotan), sementara masih penanganan Polri
06.15 Lalu lintas di Jatiwaringin di kedua arah terpantau ramai relatif lancar
06.10 Gerbang Tol GTO di Lenteng Agung 2 tidak berfungsi, situasi lalu lintas tersendat
06.06 Trailer patah as roda di depan kanan di Tol JORR arah Tanjung Priok.