Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan menertibkan seluruh spanduk yang berbau kegiatan politik, tak terkecuali spanduk dukungan dirinya bersama Djarot Saiful Hidayat.
"Enggak apa-apa orang mau pasang, kita malah mau lepas. Prinsip di Jakarta kan enggak mau ada spanduk. Jadi saya sudah perintahkan Satpol PP segala jenis spanduk yang mengganggu dilepas," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Selasa (7/6/2016).
Menurut Ahok, tak ada tebang pilih dalam menertibkan Jakarta. Jadi, meskipun ada spanduk, dukungan terhadapnya tetap harus dilepas.
"(Spanduk) Mengganggu dong. Ya mau dukung enggak harus pakai spanduk," ucap Ahok
Sebelumnya, sebuah spanduk dukungan Ahok-Djarot terpasang di pagar belakang gedung MPR/DPR/DPD.
Â
Spanduk yang didominasi warna oranye da‎n putih itu bergambar Ahok dan Djarot dengan tulisan "Sudah Teruji & Terbukti".
Juga ada ucapan "Marhaban Ya Ramadan, Selamat Menunaikan Ibadah Puasa" pada spanduk itu.
Di spanduk itu juga tertulis nama Relawan Ahok-Djarot lengkap dengan gambar Monumen Nasional (Monas), ikon Ibu Kota Jakarta.
Terkait hal itu, Ahok merespons bahwa dirinya tetap akan memilih jalur independen untuk maju di Pilkada DKI Jakarta. Sementara jika berpasangan dengan Djarot, dia harus diusung oleh PDIP.
Â
"Kalau diusung PDIP pasti sama Djarot, dong? Kita kan tetap independen, kasihan teman Ahok (kalau ke parpol)," kata Ahok.
Ahok Akan Tertibkan Spanduk Ahok-Djarot
Langkah tersebut bukti Ahok tidak akan tebang pilih terkait penertiban tersebut.
Diperbarui 07 Jun 2016, 11:07 WIBDiterbitkan 07 Jun 2016, 11:07 WIB
Dukungan agar Ahok dan Djarot Saiful Hidayat kembali berpasangan dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 masih mengalir. ... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Film The Accountant 2 Tayang, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Amalan-Amalan Berpahala Setara Haji dan Umrah, Nomor 3 Khusus Wanita Muslimah
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!
Bertambah, Ada 31 Mantan Karyawan Perusahaan di Pekanbaru Ijazahnya Ditahan
Tim Voli Milik Presiden SBY Pertama Lolos Grand Final, Jakarta LavAni Belum Punya Lawan
Danjen Kopassus: Ormas Ganggu Keamanan Harus Ditindak
Aul, Makhluk Mitologi Serigala dari Lereng Gunung Slamet
Jawa Barat Raih Peringkat 2 LPPD, Erwan Setiawan Tekankan Pentingnya Pemekaran
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off