Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) enggan membesar-besarkan masalah salah tulis surat undangan dari Kementerian Dalam Negeri kepada KPK. Pada surat undangan itu, kepanjangan KPK berubah menjadi Komisi Perlindungan Korupsi.
"Itu urusan internalnya Kemendagri," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Hubungan Masyarakat KPK, Yuyuk Andriati saat dikonfirmasi, Jakarta, Kamis (9/6/2016).
Namun, dia mengakui KPK menerima surat undangan dari Kemendagri pada Selasa 7 Juni 2016. Mengetahui kesalahan itu, Kemendagri akan mengirim surat baru hasil perbaikannya.
"Memang benar menerima surat itu 7 Juni 2016 lalu. Kemendagri menyadari ada kesalahan kemudian menarik surat tersebut dan akan melakuan revisi," ucap Yuyuk.
Publik belakang dihebohkan dengan kesalahan tulis kepanjangan nama KPK dalam sebuah surat undangan resmi. Kepanjangan nama KPK yang seharusnya Komisi Pemberantasan Korupsi berubah menjadi Komisi Perlindungan Korupsi. Kesalahan itu tertera pada surat undangan dari Kemendagri kepada KPK.
Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo pun menyebut salah ketik surat itu merupakan bentuk sabotase. Bahkan, dia langsung memecat staf yang bertugas menuliskan surat tersebut.
KPK Enggan Besar-besarkan Salah Tulis Surat dari Kemendagri
KPK menerima surat undangan dari Kemendagri pada Selasa 7 Juni 2016. Pada undangan itu, nama KPK berubah jadi Komisi Perlindungan Korupsi.
Diperbarui 09 Jun 2016, 15:31 WIBDiterbitkan 09 Jun 2016, 15:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Live Streaming Blue Bay LPGA 2025 Pekan Ini di Vidio
Resep Cookies Simple: Panduan Lengkap Membuat Kue Kering Lebaran
Resep Serundeng Daging Tahan Lama, Hidangan Lezat untuk Stok Sahur
Puasa Bisa Turunkan Kolesterol? Ini Kata Dokter!
Arti Net dalam Jual Beli: Panduan Lengkap untuk Memahami Istilah Penting ini
Donald Trump Bikin Harga Kripto Babak Belur
VIDEO: Donald Trump: Tarif 25 Persen untuk Impor Meksiko dan Kanada akan Dimulai, Tak Ada Ruang untuk Penundaan
2.148 Petugas PLN Siaga 24 Jam Amankan Warga Terdampak Banjir
Resep Biji Ketapang Lezat, Mudah Dipraktikkan
Resep Bihun Goreng Enak, Cocok untuk Menu Buka Puasa
Resep Bakso Kuah Gurih, Menu Buka Puasa Lezat dan Segar
120 Ide Menu Sahur Praktis untuk Sebulan, Simpel dan Praktis di Bulan Ramadan