Jendela Dunia: Perempuan Berhijab Tampil di Majalah Playboy

Majalah Playboy membuat kejutan dengan menampilkan perempuan berhijab dalam edisi Oktober bertajuk 'Renegades'.

oleh Liputan6 diperbarui 26 Sep 2016, 18:37 WIB
Diterbitkan 26 Sep 2016, 18:37 WIB
Noor Tagouri
Majalah Playboy membuat kejutan dengan menampilkan perempuan berhijab dalam edisi Oktober bertajuk 'Renegades'.... Selengkapnya

Liputan6.com, Forbes - Seribu warga Kota Forbes, kawasan pedalaman di New South Wales, Australia, diperintahkan mengungsi menyusul banjir parah yang terjadi. Lebih dari 100 properti terendam banjir dan lahan pertanian juga rusak parah.

Luapan Sungai Lachlan ini diperkirakan hingga ketinggian lebih dari 10 meter. Banjir ini merupakan yang terparah di Forbes sejak 1990. Berita ini mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (26/9/2016).

Sementara itu, polisi memeriksa apartemen seorang pria yang diduga menembaki pengunjung di sebuah mal hingga menewaskan lima orang. Arcan Cetin ditangkap 24 jam setelah penembakan.

Cetin diketahui memiliki sejumlah catatan kriminal, termasuk menyerang ayah tirinya. Pria yang bermigrasi dari Turki ke Amerika Serikat itu berstatus permanen residen.

Sedangkan di Laguna Venesia, Italia, sekitar dua ribu orang berunjuk rasa menggunakan perahu-perahu kecil. Mereka menentang masuknya kapal-kapal pesiar besar karena khawatir merusak laguna.

Kapal pembawa puluhan ribu wisatawan itu menjulang melebihi istana-istana kuno di Venesia saat melalui laguna.

Sementara itu, majalah Playboy membuat kejutan dengan menampilkan perempuan berhijab dalam edisi Oktober bertajuk 'Renegades'. Jurnalis Amerika Noor Tagouri dengan bangga membagikan rekaman saat pemotretan lewat akun media sosialnya.

Tagouri bercita-cita jadi pembaca berita berhijab pertama di saluran televisi komersial Amerika Serikat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya