Polda Metro Jaya Rotasi 4 Kapolres

AKBP Hery Heryawan yang saat ini menjabat Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, akan dilantik menjadi Kapolres Depok.

oleh Andrie Harianto diperbarui 08 Nov 2016, 23:41 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2016, 23:41 WIB
20160225-Kadiv Hukum Polri Ajak Puluhan Polisi Sambangi KPK
Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan

Liputan6.com, Jakarta - Gerbong mutasi di Polda Metro Jaya kembali bergerak. Empat perwira menengah di kewilayahan berganti. Pergantian berdasarkan Surat Perintah (Sprin) ‎ Nomor 2048/XI/2016.

Dalam surat yang tersebar di kalangan media itu disebutkan ada empat perwira menengah yang akan bergeser. Mereka adalah Kapolres Jakarta Utara Kombes Daniel Bolly Hyronimus Tifaona yang akan menempati Analis Kebijakan Biro Operasi Polda Metro Jaya.

Lalu, Kapolres Metro Bekasi yang dijabat Kombes Awal Chairudin akan digeser ke Polrestro Jakarta Utara. Posisi yang semula dipegang alumnus Akpol 1994 ini selanjutnya diserahkan kepada Kombes Harry Kurniawan.

Harry sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Depok. Posisi selanjutnya akan diserahkan kepada AKBP Hery Heryawan yang saat ini menjabat Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

Harry saat dikonfirmasi membenarkan perihal rotasi tersebut. Namun dia tidak banyak berkomentar terkait promosi jabatan yang diberikan kepadanya. "Mohon doanya," ujar Harry singkat kepada Liputan6.com, Selasa (8/11/2016).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya