Pemilik Tas Diduga Bom di ITC Depok Masih Misteri

Menurut keterangan saksi, diketahui tas berwarna hitam tersebut sengaja ditinggalkan.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 03 Jul 2017, 15:04 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2017, 15:04 WIB
Bom Depok
Benda mencurigakan di depan ITC Depok hebohkan warga (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Liputan6.com, Depok - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Depok masih menyelidiki pemilik tas mencurigakan diduga bom, yang tergeletak di trotoar Jalan Margonda Raya atau tepatnya di depan ITC Depok. Hingga kini siapa pemilik tas tersebut masih misteri.

Kapolsek Pancoran Mas Depok, Komisaris H Nadapdap mengatakan, sejumlah saksi sedang diperiksa untuk mengetahui pemilik tas tersebut. Menurut keterangan saksi, diketahui tas hitam itu sengaja ditinggalkan.

"Ada dua orang laki-laki meletakkan tas di depan ITC Depok. Sebelumnya mereka sempat naik angkot dulu," ucap dia.

Ciri-ciri salah satu terduga pemilik tas diduga bom tersebut antara lain memiliki tinggi 165 sentimeter. "Kami masih mengumpulkan informasi," tegas dia.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna menyayangkan tidak adanya kamera pengawas di areal pusat perbelanjaan.

"Kami tanyakan kepada pemilik. Seharusnya untuk usaha yang besar ini ada CCTV karena bisa merekam lalu lalang orang," tandas dia.

 

 

 

 

 

Saksikan video di bawah ini:

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya