Patroli, Pekalongan - Jasad bayi ditemukan terkubur di pematang tambak, samping sebuah kampus di Pekalongan, Jawa Tengah. Saat ditemukan, jasad bayi itu ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan hilangnya sebagian anggota tubuh yang diduga telah dimakan biawak.
Seperti ditayangkan Patroli Siang, Rabu (14/3/2018), warga Kelurahan Slamaran, Kota Pekalongan, Rabu, 14 Maret dini hari, beramai-ramai menuju lokasi penemuan jasad bayi. Jenazah awalnya ditemukan oleh penjaga malam di kampus yang melihat seekor biawak memakan potongan tangan sang bayi.
Baca Juga
Dari temuan tangan itulah, diketahui sesosok jasad bayi yang dikubur sedalam 20 sentimeter di pematang tambak. Petugas kepolisian yang mendapat informasi langsung mengamankan lokasi kejadian dan melakukan olah TKP.
Advertisement
Selanjutnya jasad bayi dibawa ke RSUD Bendan. Dari hasil visum, diketahui jasad bayi berjenis kelamin perempuan. Diperkirakan bayi malang tersebut telah terkubur selama tiga hari karena kondisi yang sudah membusuk.
Polisi sudah mengantongi petunjuk, salah satunya adalah sebuah kemeja yang digunakan untuk membungkus korban guna penyelidikan pelaku pengubur bayi.