Kunjungi Bekasi, AHY Temui PKL di Pasar tradisional

AHY berharap, perekonomian negara bisa membaik, sehingga berdampak kepada kesejahteraan hidup mereka.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 17 Mar 2018, 02:33 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2018, 02:33 WIB
Pake Seragam Demokrat, SBY Kukuhkan Agus Yudhoyono sebegai Kogasma
Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono memberikan pidato usai pengukuhan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono untuk Pemilukada 2018 dan Pilpres 2019. Sabtu (17/2). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (KOGASAMA) Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY memimpin program 'ngariung' yang digelar di Kota Bekasi.  Dalam kunjungannya itu, AHY berkesempatan mendengar keluh kesah para pedagang kaki lima (PKL).

"Kita ingin menyampaikan, sebagai rakyat paling bawah, rakyat ekonomi lemah ingin merasakan sukses, baik dari segi perdagangan atau petaninya. Saya sebagai rakyat kecil sudah lama merasakan kehidupan yang susah," ucap Syaifullah(53) perwakilan PKL kepada AHY di Pasar Proyek Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 16 Maret 2018.

AHY yang terhentak mendengarnya berharap, ke depan perekonomian negara bisa membaik, sehingga berdampak kepada kesejahteraan hidup mereka.

"Terima kasih udah curhat pak, saya tentunya simpati dan empati,sebuah harapan (kepada para PKL) tentu agar ekonomi ke depan semakin baik. Kalau negara kita semakin baik, daerah-daerah provinsi, kabupaten dan kota sema baiknya," jawab pria karib disapa AHY ini.

Selain ngariung bareng PKL, AHY juga didampingi calon Wakil Wali Kota Bekasi, yang diusung Demokrat, Tri Adhianto dan Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Irfan Suryanegara. Dalam kesempatan itu, mereka menyantap sarapan pagi bersama di sebuah warung nasi uduk.   

"Mantap ini, enak sekali nasi uduknya," ujar AHY kepada penjual nasi uduk, Rahmat Sudholi(41).

"Alhamdulillah cocok di lidah Mas AHY," timpal Rahmat.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya