Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah orang menggelar aksi dalam rangka mengawal pemeriksaan politikus senior Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais, tiba di Polda Metro Jaya. Mereka berorasi di gerbang pintu masuk VIP Kapolda Metro Jaya.
Pantauan Liputan6.com, Rabu (10/10/2018) sekitar pukul 09.55 WIB, dua mobil komando memimpin sejumlah kendaraan yang membawa rombongan massa aksi. Mereka mengambil jalur sebelah kiri Jalan Sudirman untuk dijadikan lahan parkir sementara.
"Kami datang dalam rangka mengawal Bapak Reformasi Amien Rais. Alumni 212 dan keluarganya adalah orang-orang yang tertib," tutur orator dari atas mobil komando.
Advertisement
Petugas pun bersiaga di depan mobil komando. Mereka membuat barikade agar massa dapat membatasi jarak antara lokasi unjuk rasa dengan pintu gerbang masuk.
Orator meminta pemeriksaan Amien Rais dapat dilakukan sesuai aturan yang berlaku. Pihaknya mengaku terkejut dengan pemanggilan pemeriksaan mantan Ketua MPR itu atas laporan anggota polisi terkait Undang-Undang ITE.
"Kami minta ini dilaksanakan sebaik-baiknya, seadil-adilnya, sejujur-jujurnya. Kita harapkan perlakuan yang sama terhadap para terlapor yang banyak tapi belum dipanggil-panggil," ujar si orator.
Â
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Ancam Bongkar Kasus
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menuturkan bakal membuka kasus korupsi yang sudah lama mengendap di KPK. Namun, dia tak menyebutkan apa kasus yang sesungguhnya dimaksud.
Hal itu akan disampaikan Amien Rais saat hadir sebagai saksi dalam kasus dugaan penyebaran hoaks dengan tersangka Ratna Sarumpaet. Pemanggilan kedua dijadwalkan pada Rabu, 10 Oktober 2018.
"Saya akan datang di polda setelah itu saya akan membuat sebuah fakta yang insyaAllah akan menarik perhatian," ujar Amien Rais di Jalan Daksa, Jakarta Selatan, Senin (8/10/2018).
Namun, Amien belum mau membuka apa kasus yang dimaksud. Mantan Ketua MPR itu berjanji akan perlahan membuka kasus-kasus korupsi yang lama tak terdengar kabarnya.
"Yang ini hubungannya tentang penegakan hukum dan korupsi yang sudah mengendap lama di KPK akan saya buka pelan-pelan," pungkasnya.
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement