Liputan6.com, Jakarta - Polisi menemukan Nissan X 2.0 CTV bernomor polisi B 1075 U0K silver yang dibawa lari terduga pembunuh satu keluarga, di Cikarang, Jawa Barat. Di mobil tersebut banyak ditemukan bercak darah.
Selain itu, tim gabungan Polda Metro Jaya, Polres Metro Bekasi Kota, dan Polsek Pondok Gede juga menemukan dua handphone milik korban.
Baca Juga
Metro Sepekan: Viral Kasus KDRT di Jaktim, Polisi Tangkap Istri yang Seret Suaminya Pakai Mobil
Beli Racun Ikan di Online Shop, Wanita di Palembang Bunuh Adik Ipar Pakai Jamu Campuran Pottasium
Kasus Tak Kunjung Terungkap, Ayah Siswi MI Korban Pemerkosaan dan Pembunuhan di Banyuwangi Wadul Presiden Prabowo dan Kapolri
"Tadi pagi kita sudah olah TKP di mobil, ternyata kita temukan HP korban dua buah ada di situ, ada darahnya di HP tersebut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Kamis (15/11).
Advertisement
"Kemudian di gagang pintu kanan juga ada darah, di sana itu juga kita ambil, kemudian di karpet bawah sopir juga ada darah, kita ambil juga. Lalu di pedal gas ada darah. Itu juga kita ambil semuanya. Kemudian juga ada di seatbelt ada darah, kita ambil," ujarnya.
Selain di mobil, kata Argo, polisi juga menemukan bekas darah di jari-jari korban saat dilakukan penangkapan di Garut. Namun, dia mengelak kalau itu bukan darah saat diperiksa di klinik.
Tak hanya itu, polisi juga mengambil kuku HS yang ada noda hitam.
"Diambil itu untuk labfor akan dicek apa itu darah atau bukan," kata dia.
Atas itu semua, polisi mengambil seluruh sampel darah yang ditemukan, termasuk kuku dari terduga pelaku.
"Ini semua sudah kita ambil darahnya sebagai sampel dan akan kita cocokkan. Nanti labfor menggunakan pemeriksaan ilmiah. Kita tunggu hasil labfor darah yang di mobil, darah yang ada di tempat kos dan darah yang ada di TKP, apakah ada kesamaan atau tidak," pungkasnya.
Â
Reporter: Ronald
Saksikan video pilihan di bawah ini: