Ratusan WNI dari Wuhan Tiba di Batam

Selanjutnya, tiga pesawat milik TNI AU juga sudah sedia untuk membawa seluruh WNI dari Wuhan ke Natuna.

oleh Liputan6.com diperbarui 02 Feb 2020, 08:58 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2020, 08:58 WIB
WNI di Wuhan sedang didata sebelum pulang ke Indonesia. (Dokumentasi KBRI Beijing)
WNI di Wuhan sedang didata sebelum pulang ke Indonesia. (Dokumentasi KBRI Beijing)

Liputan6.com, Jakarta - Evakuasi WNI dari Wuhan China telah dilakukan pemerintah dengan membawa mereka kembali ke Tanah Air. Para WNI tersebut dibawa dengan menggunakan pesawat Batir Air.

Seperti dilansir dari Antara, Minggu (2/2/2020), pesawat yang membawa 243 orang warga negara Indonesia dari Wuhan, China mendarat di Bandara Hang Nadim Batam, Minggu sekitar pukul 8.45 WIB.

Selanjutnya, tiga pesawat milik TNI AU juga sudah sedia untuk membawa seluruh WNI ke Natuna.

Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Terawan Agus Putranto memastikan bahwa proses screaning dan hearing sudah dilakukan agar WNI yang dipulangkan dari sana sehat.

"Nantinya akan kita lakukan transi observasi sesuai protokol WHO," kata Terawan di Bandara Soekarno Hatta pada Sabtu, 1 Februari 2020.

Tentu saja, lanjut dia, itu membutuhkan protokol mengobservasi yang sehat, bukan orang yang sakit. Apalagi yang terpapar virus corona.

"Kami akan terus memantau, memeriksa dengan disiplin. Saya yakin, doa dan restu seluruh bangsa Indonesia, semua ini akan kerja dengan baik. Yang menjemput sehat, yang dijemput juga sehat," ujarnya.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya