Survei LSI: 57,8 Persen Masyarakat Puas Kinerja Jokowi Tangani Covid-19

Meski tingkat kepuasan mayoritas masyarakat meningkat terhadap kinerja Jokowi, namun tercatat menurun tiap bulannya.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 03 Nov 2020, 16:22 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2020, 16:22 WIB
Jokowi
Presiden Jokowi memimpin RapatTerbatas mengenai Rencana Pengadaan dan Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (26/10/2020). (Sekretariat Kabinet RI)

Liputan6.com, Jakarta - Lembaga Survei Indonesia (LSI) merisil temuannya terkait kepuasan masyarakat Indonesia dengan pemerintahan Joko Widodo alias Jokowi dalam menangani pandemi virus Corona Covid-19. Berdasarkan hasil survei, sebanyak 57,8 persen masyarakat mengaku puas dengan kinerja Jokowi menangani Covid-19.

"Mayoritas, 57,8%, merasa puas dengan kinerja presiden Jokowi dalam menangani Covid-19," ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam webinar, Selasa (3/11/2020).

Metodologi penelitian yang dilakukan LSI dengan cara menelepon responden demi meminalisir penyebaran Covid-19. Responden yang ditelpon yakni mereka yang pernah diwawancara oleh LSI secara langsung pada Maret 2018 hingga Maret 2020.

Ada 1.200 responden yang berhasil ditelepon oleh LSI. Adapun metode yang digunakan yakni random sampling dengan margin of error--MoE sekira 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Survei sendiri dilakukan pada 13 sampai 17 Oktober 2020.

Djayadi mengatakan, meski tingkat kepuasan mayoritas masyarakat meningkat terhadap kinerja Jokowi, namun tercatat menurun tiap bulannya. Pada Agustus tercatat masyarakat yang puas terhadap kinerja Jokowi sebesar 65,5 persen (Cukup Puas 58,4 persen dan Sangat Puas 7,1 persen).

Jumlah tersebut menurun pada September 2020 menjadi 64 persen (sangat puas 7,3 persen dan cukup puas 56,7 persen). Kembali turun pada Oktober 2020 menjadi 57,8 (sangat puas 5,2 persen dan cukup puas 52,6 persen).

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Tak Puas Meningkat 3 Bulan Terakhir

Sebaliknya persentase masyarakat yang tidak puas justru meningkat dalam tiga bulan terakhir. Pada Agusutus tercatat 32,9 persen mengaku tidak puas (kurang puas 30,7 persen sangat tidak puas sama sekali 2,2 persen).

Kemudian meningkat menjadi 34,6 persen (kurang puas 32,7 persen dan tidak puas sama sekali 1,9 persen) pada September.Terakhir pada Oktober persentase masyarakat yang tidak puas terhadap kinerja Jokowi menjadi 38,4 persen (34,1 persen kurang puas dan 4,3 persen tidak puas sama sekali).

"Sementara itu responden yang menjawab tidak tahu sebanyak 1,7 persen pada Agustus, 1,4 persen pada September, dan 3,7 persen pada Oktober," kata dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya