Kapolri dan Menpora Bahas Penyelenggaraan Olahraga di Tengah Pandemi Covid-19

Listyo Sigit Prabowo dan Zainudin Amali, hari ini melakukan pertemuan di Mabes Polri.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 08 Feb 2021, 15:41 WIB
Diterbitkan 08 Feb 2021, 15:41 WIB
FOTO: DPR Sepakat Tetapkan Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri
Calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (tengah) memberi hormat disaksikan Ketua DPR Puan Maharani usai Sidang Paripurna di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (21/1/2020). DPR menyepakati penetapan Listyo sebagai Kapolri setelah melalui uji kepatutan dan kelayakan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, hari ini melakukan pertemuan di Mabes Polri, yang salah satu agendanya membahas penyelenggaran kegiatan kepemudaan dan olahraga di tengah pandemi Covid-19.

Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5

Listyo menuturkan, pihaknya siap merusmuskan bersama-sama langkah terbaik untuk melaksanakan kegiatan tersebut yang selama ini terkena imbas Covid-19. Bahkan, di beberapa negara sudah banyak yang melangsungkan aktivitas tersebut.

"Kami dari kepolisian membuka ruang untuk dibicarakan lebih lanjut terkait dengan hal-hal yang perlu disiapkan, baik yang bersifat administrasi, mengutamakan penegakan aturan terkait dengan protokol kesehatan, namun demikian juga kegiatan yang terkait dengan kepemudaan dan olahraga bisa dilaksanakan," kata Listyo di Mabes Polri, Jakarta, Senin (8/2/2021).

Menurut dia, sejauh ini pemerintah bersama pihak lainnya bekerja keras untuk menurunkan angka Covid-19 dengan berbagai skema yang juga melibatkan Polri seperti PSBB, PPKM, bahkan PPKM skala mikro. Karena itu, dicari formula agar kegiatan kepemudaan dan olahraga tersebut tak melanggar skema tadi.

"Tentunya perlu ada kesepakatan-kesepakatan. Kesepakatan yang apabila kemudian itu dilanggar, itu akan berdampak kepada terlaksananya kegiatan tersebut. Ini yang nanti tentunya akan kita bicarakan secara detail dan intensif, sehingga yang pertama bagaimana pemerintah betul-betul bisa melaksanakan program menurunkan laju pertumbuhan Covid ini bisa berhasil, sehingga aktivitas dan pertumbuhan ekonomi cepat pulih," ungkap Listo.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Terus Berkoordinasi

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali menuturkan, pihaknya perlu melakukan koordinasi dan mengkomunikasikan ke Polri berbagai hal yang berkaitan dengan tugas Kemenpora. Dirinya menuturkan, di tengah pandemi Covid-19 ini maka keselamatan yang paling utama.

"Karena sekarang kita sadari bahwa situasi kita masih posisi mengatasi pandemi Covid. Situasi kita bukan normal dan pemerintah sudah menetapkan pemberlakuan PPKM skala mikro. Di dalam berbagai kesempatan saya sampaikan bahwa kita mengutamakan keselamatan dan kesehatan masyarakat," ujar Zainudin.

Meski demikian, Zainudin berharap juga agar berbagai pihak tidak lupa dengan kegiatan masyarakat, khususnya yang melibatkan Kemenpora.

"Maka saya sampaikan ke Pak Kapolri untuk cari jalan keluar yang terbaik. Penerapan prokes secara disiplin dan ketat, tetapi kegiatan masyarakat khususnya di bidang pemuda dam olahraga itu tetep bisa berjalan," kata dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya